KUNINGAN (MASS) – Kecelakaan laka lantas di Jalan Baru Lingkar Timur yang melibatkan dua kendaraan, tidak memakan korban jiwa. Hal itu dipastikan Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aruanda melaui Kanit Laka Polres Kuningan Iptu Mukhali.
Mukhali mengatakan, akibat kejadian yang terjadi pada Jumat (6/5/2022) sekitar pukul 09.00 WIB di area Desa Cilaja Kecamatan Kramatmulya itu, para penumpang memang dilarikan ke rumah sakit.
“Korban dari warga Kuningan ( mobil luxio) dan warga Cirebon (mobil xenia). Semua luka-luka dirawat di KMC,” ucap Mukhali kala dikonfirmasi.
Baca : https://kuninganmass.com/adu-bagong-di-jalan-baru-lingkar-timur-dua-mobil-ringsek/
Mukhali sendiri menegaskan, bahwa sebenarnya di jalur tersebut sudah dibuatkan himbauan sepanjang jalan baru untuk hati-hati dalam berkendara.
Diirnya mengatakan, pihaknya berharap juga bisa segera dibuat himbauan untuk mengurangi kecepatan di tikungan tajam setidaknya +_ 300 m.
Adapun, nsiden dua mobil yang bertabrakan sendiri, yang satu disopiri Didi (Kuningan) dan satu lagi merupakan rombongan keluarga Jaenudin (Cirebon).
Dari pantauan Kuninganmass.com di ruang IGD KMC sekitar pukul 14.30 WIB, penumpang dari Kuningan terlihat sudah tidak lagi dirawat. Sedangkan dari Cirebon, sebagian masih dirawat.
Tidak terlihat luka luar yang terlalu parah. Bahkan, dari keterangan salah satu penumpang, mereka pun bersiap hendak pindah dari ruang IGD. (eki)