KUNINGAN (MASS) – Kejadian tebing longsor dan menimpa ruas jalan utama pada hari ini, Kamis (10/11/2022) ternyata bukan hanya terjadi di jalur Situgede-Subang Kecamatan Subang saja.
Pasalnya, di hari yang sama, ruas jalan kabupaten yang menghubungkan Ciwaru-Cilebak, tepatnya Blok Huluwarang Desa Patala Kecamatan Cilebak pun, terhalang longsor.
Adapun, material tanah yang menutupi jalan mencapai 5-7 meter ketebalannya, dengan kubikasi mencapai 420 m2 (P=20 m, L=6 m). Akibatnya, kendaraan roda empat dan roda dua tidak bisa lewat.
Meskipun, untuk kendaraan roda dua yang memaksa, nampak harus nyempil lewat jalur pinggiran yang dibuat sementara.
“Hujan intensitas lebat pada Rabu (9/11/2022) mulai jam 15.00 – 22.00 WIB mengakibatkan tebing tanah longsor dan menutupi akses Ciwaru-Cilebak,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Indra Bayu Permana S STP, melalui tim assesmentnya.
Diperkirakan, kejadian longsor sendiri terjadi pada pukul 04.30 WIB pagi. Karena insiden tersebut, dibutuhkan alat berat untuk membuka jalan, serta logistik dan pengerahan massa. (eki)