KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 23 Mahasiswa dari Fakultas Farmasi Kesehatan dan Sains Universitas Muhammadiyah Kuningan yang sedang melakukan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di Desa Pajawanlor Kecamatan Ciawigebang, memilih menginisiasi pengobatan gratis untuk masyarakat sebagai bentuk pengabdian.
Menggandeng Rumah Sakit Umum (RSU) Kuningan Medical Center (KMC) Luragung, mahasiswa menggelar pemeriksaan dan pengobatan gratis di Balai Desa Pajawanlor, dengan diikuti banyak warga setempat, sekitar 85 orang, Selasa (20/8/2024) kemarin.
Ketua KKN Fikry Rizky Fauzan mengaku, pihaknya menggelar kegiatan tersebut untuk membantu warga setempat. Apalagi, respon Pemdes dan masyarakat juga baik pada program yang diinisiasi mahasiswa KKN. Warga sudah mengantri sejak pukul 08.00 WIB.
“Semoga dengan adanya pemeriksaan dan pengobatan gratis ini dapat membantu masayarakat yang ada di Sesa Pajawanlor dalam bidang kesehatan,” ujarnya.
Selain program kerja kesehatan dan pengobatan gratis, lanjutnya, ada beberapa program unggulan yang alan dilaksanakan pada KKN tahun ini yang masih akan berlangsung sampai akhir bulan nanti, 31 Agustus 2024.
“Diantaranya (program) yaitu yang sudah terlaksana ada pencegahan stunting, cara penggunaan obat yang benar dan lain sebagainya serta masih ada beberapa proker unggulan lagi dalam waktu dekat ini,” ujarnya. (eki)