KUNINGAN (MASS) – Sejumlah mahasiswa STKIP Muhammadiyyah Kuningan yang sedang melaksanakan KKN di Desa Ciangir Kecamatan Cibingbin, menggelar lapak baca dan mewarnai.
Program lapak baca dan mewarnai sendiri, digelar secara berkala di halaman Kantor Kepala Desa Ciangir.
Penggerak program tersebut, Ahmad Afif Yusuf dan Azhar, kegiatan ini dilakukan untuk menanamkan minat baca sejak dini kepada anak-anak.
Diharapkan, anak-anak ini jangan sampai terbuai oleh teknologi saja dan membuat asing pada budaya membaca.
“Semoga, dengan diadakannya lapak baca dan mewarnai dapat memotivasi anak-anak untuk gemar membaca buku, karena buku adalah jembatan ilmu,” tuturnya.
Adapun, kegiatan lapak baca dan mewarnai sendiri diikuti oleh anak-anak rentan pendidikan SD-SMP. Mereka, tampak antusias mengikuti kegiatan.
Apalagi, selain dilakukan di halaman kantor desa, mahasiswa KKN pun menerima kunjungan anak-anak untuk membaca buku di posko KKN. (eki)