KUNINGAN (MASS) – Kebakaran hebat yang terjadi pada rumah dan toko keluarga H Mansur (64) warga Desa Subang Kecamatan Subang, Rabu (10/1/2024) malam, diduga karena konsleting listrik.
Rumah dengan 2 lantai berukuran 12×20 m itu, terbakar saat mati lampu. Api tiba-tiba saja sudah membakar lantai bawah dan merembet ke lantai 2 serta ruangan tengah.
Dugaan konsleting listrik, disampaikan UPT Damkar Satpol PP Kuningan setelah melakukan pemadaman bersama santri dan warga setempat, juga aparat Polsek, Koramil dan perangkat desa.
Pemadaman sendiri, dilakukan setelah 1 jam berjibaku. Pihaknya, kemudian melakukan pengumpulan data dan peneriksaan saksi di lokasi kejadian.
“Kebakaran didga sementara dari konsleting listrik. Rumah dihuni oleh 3 orang,” ujar Kepala Damkar Andri Arga Kusumah SE.
Penghuni rumah sendiri tidak terluka dan sempat mengabarkan dalam kondisi baik. Namun, kebakaran yang terjadi jelang waktu maghrib sekitar pukul 18.00 WIB mengakibatkan kerugian materi yang cukup besar.
“Estimasi total kerugian ± Rp 730 .000.000,-” kata Andri Arga dalam laporannya. (eki)
Video: