Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Jadi Pimpinan Dewan, Ada 3 Hal Penting yang Harus Diperjuangkan

KUNINGAN (MASS) – Sebagai salah satu pimpinan DPRD Kuningan yang baru saja dilantik Senin (30/9/2019), H Ujang Kosasih MSi bertekad untuk memperjuangkan 3 hal penting. Itu merupakan amanat dari Gus Ami (Abdul Muhaimin Iskandar), ketua umum DPP PKB kepada seluruh kadernya di seluruh Indonesia.

“Gus Ami memberi perintah kepada kader PKB agar menjadi garda terdepan untuk memperjuangkan pendidikan yang ada di daerahnya. Bukan hanya pendidikan secara umum, tapi juga harus mengawal pembangunan pendidikan di pondok pesantren,” kata Ujang setelah menempati ruang kerja barunya sebagai wakil ketua dewan, Rabu (2/10/2019).

Terlebih, sambung dia, DPR RI dan pemerintah telah menetapkan UU tentang pondok pesantren yang sejak awal diinisiasi PKB. Secara otomatis, kader PKB yang diberi amanah menjadi anggota dewan harus mengawal proses pendidikan di daerahnya.

“Sejauhmana keberpihakan pemda terhadap pondok pesantren. Itu harus kami kawal,” tandas ketua partai yang berhasil mendudukkan 6 kadernya di parlemen daerah tersebut.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Hal penting kedua, imbuh Ujang, kader PKB harus memperjuangkan keberpihakan terhadap UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah). Karena menurut Gus Ami, kata Ujang, dari sanalah akan lahir masyarakat yang punya kemampuan daya beli dan kemampuan ekonomi yang bagus.

“Ketiga, kader PKB harus mengawal pembangunan di desa-desa. Karena pada hakikatnya pembangunan Indonesia adalah pembangunan desa-desa. Disaat pembangunan desa berjalan baik dan pro kepentingan masyarakat maka pembangunan Indonesia pun berjalan baik,” ucapnya.

Sebagai wakil rakyat yang kini masuk periode ketiga, dirinya tidak menampik masih adanya tudingan bahwa dewan hanya stempel pemerintah semata. Namun penilaian seperti itu justru dijadikan olehnya sebagai sebuah pemicu untuk bekerja lebih baik kedepannya.

“Kalau ada orang punya penilaian seperti itu, gak masalah. Biarkan saja, masing-masing orang diberi ruang untuk menilai. Jangan dibantah. Tapi hendaknya itu jadi sebuah pemicu, berarti masih ada kekurangan. Husnuzon saja, kritik itu positif kok,” kata Ujang.

Berikutnya disusul dengan intropeksi, apakah penilaian seperti itu selaras dengan apa yang sudah dilakukan. Sebagai manusia, kekurangan tersebut menurutnya manusiawi, sehingga dapat disempurnakan agar tidak muncul lagi image bahwa dewan hanya stempel pemerintah.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sementara itu, pimpinan DPRD Kuningan periode 2019-2024 yang dilantik Senin (30/9/2019) diantaranya Nuzul Rachdy (PDIP) sebagai ketua, serta tiga wakilnya mulai dari Hj Kokom Komariyah (PKS), H Dede Ismail (Gerindra) dan Ujang Kosasih (PKB). (deden)

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – “Lirikan” sejumlah partai terhadap sosok Hanyen Tenggono, setelah lepas dari Gerindra, tak berhenti. Kali ini PKB yang melakukan pertemuan dengan bos...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Saat pengajuan Bacaleg untuk Pemilu 2024, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membawa 9 “misi” program yang akan diperjuangkan saat menjabat di kursi...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Rombongan Bacaleg (Bakal Calon Legislative) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kuningan, berangkat dari kantornya di Sindangagung ke KPU menggunakan Kuda, Vespa dan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Orang dekat Ketua Umum PKB, yang juga staff ahli Gus Muhaimin Iskandar, hari ini Selasa (18/4/2023), menggelar roadshow di Kabupaten Kuningan....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPR RI Dapil Jabar X Yanuar Prihatin (F-PKB) mengatakan bahwa dari hasil survey, saat ini partai yang masih memiliki simbol...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 140 nasi kotak diibagikan legislator PKB, Susanto dan para pengurus struktur kepengurusan partai, di Desa Ciherang Kecamatan Kadugede, Jumat (14/4/2023)...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 10 ribu paket sembako murah dengan isi beras 2 kg, minyak goreng 1 liter dan gula pasir 1 kg yang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Meskipun menjabat ketua partainya sendiri, H Ujang Kosasih MSi ikut serta diuji agar bisa lolos jadi caleg 2024. Bersama 59 bacaleg...

Religious

KUNINGAN (MASS) –  Fatayat NU Kota Tanggerang memilih Kabupaten Kuningan sebagai tempat menyelenggarakan Rakercab dan Pleno. Organisasi badan otonom NU itu, menggelar kegiatan tersebut...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Rapat Paripurna pembentukan Pansus Gagal Bayar APBD Ta 2023 diagendakan akan digelar besok, Rabu (14/2/2023) siang. Kepastian jadwal itu, selain sempat...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 7 dari total 8 fraksi DPRD Kabuoaten Kuningan, secara berbarengan mengusulkan Pansus soal Gagal Bayar Pemda pada APBD TA 2022....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Politisi PKB Ismah Winartono atau yang akrab disapa Ima, mengomentari pertanyaan yang disampaikan ketua komisi 1 DPRD Kabupaten Kuningan pasca memanggil...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Advokat Peradi (Persatuan Advokat Indonesia) Kabupaten Kuningan, Asmanul Husna SH angkat bicara soal gagal bayar atau tunda bayar proyek Pemda Kabupaten...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Soal gagal bayar atau tunda bayar, pada beberapa proyek Pemkab Kuningan pada tahun 2022 lalu, disoroti banyak pihak. Selain tentu dari...

Headline

KUNiNGAN (MASS) – Menyikapi “perang” pendapat soal keterlibatan dan dampak UMKM pada gelaran Tour de Linggarjati seri 6 tahun 2022 kemarin, DPRD turut angkat...

Headline

KUNINGAN (MASS) – “Mungkin nanti ada pertanyaan, ibu Bupati pelaku UMKM bukan? mungkin ya akan ada pertanyaan seperti itu,” ujar Wakil Ketua DPRD H...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 149 atlet tenns meja se-Wilayah 3 Cirebon, bertanding dalam Gus Muhaimin Cup di Gedung Olahraga (GOR) Kelurahan Windusengkahan, Minggu (7/8/2022)....

Politics

KUNINGAN (MASS) – Tokoh demi tokoh yang digadang-gadang sebagai kandidat calon presiden di 2024, terus bermunculan di berbagai daerah. Termasuk di Kuningan. Di kalangan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPC PKB Kabupaten Kuningan bersama baru saja menggelar foodbank di kantor PKB, Selasa (26/4/2022) sore. Ketua DPC PKB H Ujang Kosasih...

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kuningan secara resmi melaunching open recruitment (membuka pendaftaran) untuk maju menjadi calon legislatif DPRD Kuningan,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Mencuatnya isu oknum anggota dewan terlibat pengadaan komoditas sembako bansos membuat sejumlah petinggi parpol angkat bicara. Dari banyak partai yang ada...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dari sisi pengadaan komoditas sembako bansos, Ketua DPC PKB Kuningan, H Ujang Kosasih MSi menegaskan, anggota dewan dari partainya tidak ada...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Setelah komunitas ibu-ibu senam aerobik, tiga komunitas lainnya di Kuningan memberikan dukungan kepada Ketua DPP PKB, Gus Muhaimin Iskandar untuk nyalon...

Nasional

KUNINGAN (MASS) – Mengajak ibu-ibu, Srikandi Kuningan, kelompok anak muda yang tergabung dalam Anak Muda Pro Muhaimin (AMPM) Kuningan, mendeklarasikan dukungannya pada Gus Muhaimin...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Tidak disangka, ibu-ibu senam aerobic di Kabupaten Kuningan banyak yang mengidolakan Gus Muhaimin Iskandar. Ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) penerus...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Nuzul Rachdy SE (F-PDIP) menganggap bahwa pegawai PDAU yang kemarin dipecat, masih bagian, pegawai Perumda (PDAU). Hal...

Advertisement