KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka memperingati sekaligus mengisi bulan suci Ramadhan, Inspiring Generation kembali “Ramadhan Fair” yang ke 5. Banyak rangkaian kegiatan yang hendak dipusatkan di Masjid Agung Syiarul Islam tersebut.
“Pertama, Grand Opening dan Orasi Ilmiah dengan tema ‘Together to Create Innovation 2.0’ yang akan dilaksanakan Sabtu tanggal 18 Mei mulai pukul 08.00 – 12.00 WIB. Acara ini terbuka untuk umum dan digratiskan,” sebut Humas Ramadhan Fair, Indri Nurbidari, Kamis (16/5/2019).
Masih pada hari yang sama, sebuah seminar Polemik Nikah Muda akan digelar. Seminar bertema ‘Nikah Muda: Menghambat Prestasi atau Menambah Prestasi’ itu dimulai pukul 13.00 WIB. Biayanya relatif murah, hanya Rp15 ribu namun peserta bisa membawa pulang sertifikat dan souvenir.
“Sore harinya mulai jam 16.00 kita akan gelar Tilawah on The Road. Tema yang diangkatnya ‘Meningkatkan semangat membaca Al-Qur’an di bulan Ramadhan’,” kata Indri.
Keesokan harinya, Wisuda Tahfizh bakal dilangsungkan. Surat yang dipilih adalah surat Ar-Rahmaan. Tema yang diangkat dalam wisuda ini ‘Menciptakan Generasi Muda Yang Cinta Al-Qur’an’. Acaranya dilangsungkan Minggu pagi sampai siang.
Siang harinya disambung dengan Tabligh Akbar bertema ‘Sucikan hati perbaiki diri dengan kebaikan yang hakiki’. “Acaranya Ahad mulai jam 13.00 sampai 15.00 WIB. Seluruh rangkaian Ramadhan Fair akan ditutup dengan Buka Bersama Anak Yatim setelah Tabligh Akbar,” ujarnya.
Bagi siapapun yang berminat untuk mengikuti kegiatan tersebut, Indri mempersilakan untuk mengakses informasi lebih lanjut di akun medsos Inspiring Generation.
“Seperti Facebook : Inspiring Generation, lalu Instagram: @Inspiring_generation17, Youtube: Multimedia Inspiring Generation dan Email : [email protected]. Untuk pendaftaran bisa menghubungi Whatsapp :Faiz Raka Alfarizi 085864569819 dengan format : NAMA LENGKAP_ASAL SEKOLAH_USIA_KEGIATAN YANG AKAN DIIKUTI. Contoh : FAIZ ALFARIZI_SMAN 1 KUNINGAN_18TAHUN_WISUDA TAHFIDZ,” paparnya. (deden)
Ramadhan Fair
by Inspiring Generation
Ramadhan Fair merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan pada bulan Ramadhan oleh salah satu komunitas di Kabupaten Kuningan yaitu Inspiring Generation. Inspiring Generation sebagai salah satu komunitas kepemudaan di Kuningan yang berasaskan kekeluargaan dengan nilai utama menegakkan kalimat Allah dan menebarkan cinta kepada Rasulullah saw. ini telah berhasil menyelenggarakan kegiatan Ramadhan Fair yang kelima pada tahun 1440 H ini. Selama 4 tahun terakhir Ramadhan Fair telah berhasil diselenggarakan di berbagai tempat, diantaranya Masjid Syairul Islam sebagai tempat utama penyelenggaraan dan berbagai desa di Kabupaten Kuningan yang dijadikan sebagai desa tujuan pengabdian masyarakat. Ramadhan Fair telah berhasil diselenggarakan atas kerjasama dari berbagai elemen masyarakat Kabupaten Kuningan, seperti komunitas-komunitas, organisasi-organisasi kepemudaan, jajaran pengurus masjid Syiarul Islam, pemerintah daerah Kabupaten Kuningan, hingga masyarakat dan pemerintah desa tempat Ramadhan Fair diadakan.
Sesuai dengan visi Ramadhan Fair yang berupaya menjadikan sebuah kegiatan Syair Islam yang bermanfaat serta sebagai wujud pengabdian para pemuda terhadap kewajiban berdakwah dan membangun daerahnya dalam lingkup peningkatan wawasan keilmuan, maka Ramadhan Fair menjadikan pemuda-pemuda Kabupaten Kuningan sebagai lokomotif utama penggerak berjalannya kegiatan ini. Pemuda-pemuda ini berasal dari berbagai elemen yaitu, pelajar, santri, dan mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Kuningan.Selain itu, terlibatnya pemuda-pemuda dalam kegiatan Ramadhan Fair juga dimaksudkan dalam upaya pembentukan pribadi pemuda yang berkarakter Islam. Penyatuan berbagai elemen pemuda tadi juga dimaksudkan agar dapat menginspirasi berbagai elemen masyarakat lainnya agar menjunjung tinggi ukhuwah islamiyyah dan menjadikan Ramadhan sebagai bulan penuh ibadah dan berkah bagi seluruh masyarakat.
Berbagai kegiatan disuguhkan dalam rangkaian kegiatan Ramadhan Fair, seperti kegiatan seminar, talkshow, ceramah, perlombaan, diskusi, dan kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan-kegiatan ini senantiasa dihadirkan dengan ide-ide baru dan fokus pembahasan tema yang sesuai dengan isu-isu yang tengah hadir di tengah masyarakat saat ini. Sehingga dengan hadirnya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan keilmuan masyarakat.***