KUNINGAN (Mass)- Momen yang paling ditunggu ketika bulan puasa adalah adzan magrib. Agar tidak terasa menunggu tibanya bedug magrib maka harus ngabuburit.
Kuninganmass.com memberikan referensi tempat-tempat yang bisa dijadikan tempat menunggu buka puasa tiba. Berikut tempat-tempat tersebut.
Yang pertama adalah Taman Kota Kuningan. Tempat ini merupakan tempat favorti ngabuburit bersama dengan keluarga, kerabat, sahabat hingga pacar.
Tempatnya luas dan juga terletak di pusat kota membuat kita akan merasa betah dan waktu menunggu pun tidak terasa. Banyak aneka jenis mainan pun akan menjadi pembeda.
Dan yang tidak kalah penting adalah banyaknya tempat makan. Di sekitar taman kota berjejer PKL, rumah makan, restoran, sehingga ketika adzan magrib tiba tinggal memilih tempat yang sesuai dengan kantong kita.
Bergeser sedikit ke Jalan Soekarno yakni kawasan KIC. Di Kawasan Kuningan Islamic Center ini bisa menunggu magrib sambil bercanda dengan teman atau ataupun kerabat. Lokasi yang jelas ke arah gunung Ciremai membuat kita bisa melihat bagaimana proses tenggelamnya matahari serta munculnya layung beureum.
Selain dua lokasi itu bisa juga menghabiskan ngabuburit di Waduk Darma. Lokasi objek Wisata di Kecamatan Darma itu bisa menjadi pilihan yang tepat.
Bukan hanya melihat nelayan yang tengan menangkap ikan, tapi juga bisa melihat para pemancing. Pendek kata menikmati senja di waduk Darma memberikan sensasi luar biasa.
Pilihan keempat adalah Open Space Gallery yang terletak di Kawasan Wisata Linggarjati Kecamatan Cilimus . Tempatnya yang sangat luas membuat kita bisa menghabiskan waktu dengan berbagai permainan baik bersepeda, sepatu roda hingga menikmati sensasi terapi ikan nilam mungut.
Selain tempat tersebut masih banyak lokasi untuk ngabuburit seperti Hutan Kota Bungkirit, Jalan Lingkar Caracas dan sebagainya. Semoga tempat-tempat tersebut bisa memberikan referensi. Selamat ngabuburit! (agus)