KUNINGAN (MASS) – DPD PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Kuningan memperingati HUT ke-51 PPNI dengan menggelar berbagai kegiatan berupa pengabdian masyarakat. Kegiatan berfokus pada penyuluhan kesehatan dan screening PTM -Penyakit Tidak Menular-, Senin (17/3/2025).
Secara umum, PPNI sendiri lahir pada 17 Maret 1974. Dan hingga kini terus berkembang dan berperan dalam pembangunan kesehatan masyarakat di seluruh Indonesia. DPD PPNI Kabupaten Kuningan saja, memiliki anggota kurang lebih 2.025 orang dengan sebaran di seluruh rumah sakit pemerintah, swasta dan puskesmas serta klinik.
PPNI sendiri mengusung tajuk “Perawat Kuat Bersinergi Membangun Bangsa” dalam HUT ke-51 ini. Ketua DPD PPNI Kuningan H Cecep Mahpud S Kep Ners MH, mengomandoi langsung seluruh kegiatan.
Koordinator kegiatan HUT PPNI ke 51 Aria Pranatha,S.Kep.,Ners.,M.Kep menyampaikan, tentunya ditahun 2025 ini pihaknya memang memfokuskan kegiatan pengabdian masyarakat berupa penyuluhan kesehatan dan Screening PTM masal yang dilakukan secara aktif oleh semua pengurus 17 Dewan Pimpinan Komisariat (DPK) PPNI beserta seluruh anggotanya.
“Alhamdulillah kami bisa melaksanakan Screening PTM sebanyak 2010 melampaui target yang telah kami tetapkan sebanyak 1.500 orang. Selain itu kegiatan lainnya yaitu kami mengirim utusan anggota PPNI Kuningan untuk mengikuti perlombaan tingkat DPW PPNI Jawa Barat, Alhamdulillah anugerah terindah Kuningan mendapat Juara 1 Poster Edukasi Makan Bergizi Gratis (MBG) atas nama Sdri Anggita Maharani,S.kep.,Ners asal DPK RS Juanda,” kata Aria Pranatha.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD PPNI Kabupaten Kuningan, H. Cecep Mahpud menyampaikan rasa bahagianya dan terima kasih atas kekompakan seluruh pengurus DPD, DPK dan seluruh perawat saling bahu membahu mensukseskan kegiatan peringatan HUT PPNI ke-51 yang berjalan dengan baik dan sukses.
“Kegiatan yang telah dilakukan menjadi bukti bahwa PPNI senantiasa hadir di Masyarakat, sehingga keberadaannya dirasakan bermanfaat, hal ini sesuai dengan slogan DPW PPNI yaitu semakin dekat dirasakan bermanfaat,” ujarnya.
Masih dalam kesempatan yang sama, H. Cecep juga menerangkan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan ini bukan hanya momen HUT PPNI saja, tapi dilakukan atas dasar komitmen PPNI untuk membangun Kuningan khususunya mendukung 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Kuningan.
“Sekali lagi atas nama PPNI kami mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan kegiatan HUT ini, khususnya kepada seluruh perawat yang telah membantu kegiatan, Pemda Kuningan dan Kadinkes yang telah banyak mensupport kami semua,” ucapnya. (eki)
