Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

DPR Seperti Tuhan Saja, Kritik Dikit Bisa Dipolisikan

KUNINGAN (MASS) – Revisi UU MD3 Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD dan DPD kian menjadi permasalahan yang dibicarakan. Terlebih kemarin (2/3/2018) puluhan mahasiswa dari elemen PMII Kuningan melancarkan aksi demonstrasi penolakan revisi UU di DPRD Kuningan.

PMII memaparkan alasan penolakan revisi UU tersebut. Diantaranya ada beberapa pasal yang dinilai membuat lembaga dewan jadi seperti Tuhan.

Pasal 73 ayat 4 huruf b misalnya, disebutkan Polri wajib mentaati perintah DPR dalam pemanggilan paksa. Bahkan pada ayat 5 disebutkan pula Polri berhak melakukan penahanan/penyandraan jika yang bersangkutan tidak hadir tanpa memberikan alasan yang patut dan sah.

“Secara otomatis kalau misalkan saya dianggap oleh DPR menyalahi, mengejek atau membuat kesal, maka saya berhak dipanggil, dan kalaupun saya tidak mau tanpa memberikan sebuah alasan yang patut maka saya akan disandra oleh polisi,” ujar Ketua PC PMII Kuningan, Diding Zaenudin.

Pasal lainnya yaitu pasal 122 huruf K. Disebutkan bahwa pengkritik DPR akan mendapatkan hukuman pidana jika mengandung unsur penghinaan ataupun merendahkan DPR/anggota DPR.

Kemudian di pasal 245 semua anggota DPR jika dipanggil oleh penegak hukum sebelumnya harus terlebih dahulu mendapatkan ijin tertulis dari Presiden RI. Terakhir pasal 84 yang berisi tentang penambahan kursi Pimpinan DPR.

“DPR ini sudah seperti Tuhan saja, menganggap bahwasanya masyarakat dan para pejabat lainnya itu dibawah mereka dikarenakan hasil dari ketidaksukaan bisa dilaksanakan dari UU itu,” ketusnya.

Sementara itu, usai kericuhan aksi puluhan mahasiswa berdialog dengan perwakilan DPRD. Tampak Drs Toto Suharto SFarm Apt selaku wakil ketua DPRD, Saw Tresna Septiani SH selaku ketua Fraksi Golkar dan Aripudin SPd dari Fraksi PKB.

Setelah cukup lama audien, DPRD Kuningan menyetujui permintaan para mahasiswa ini dan akan segera melayangkan surat ke DPR RI.

“Tentunya ini harus ada revisi terbatas, sebab hal ini menjadi pembicaraan nasional karena hanya keberpihakan salah satu pihak saja. Meskipun kami sebagai DPRD namun tetap kami akan membaca regulasi yang ada keseimbangan antara pembuat kebijakan dan rakyat yang akan melaksanakan, dan tentunya kami akan menindak lanjuti hal ini,” tandas Toto, politisi PAN. (argi)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuningan melaksanakan rapat paripurna dalam rangka Pengucapan Janji/Sumpah Pimpinan DPRD Kuningan masa jabatan tahun 2024-2029....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Sejumlah massa gabungan mahasiswa Kuningan, mulai dari UM Kuningan, STISHK, Unisa, UBHI, Uniku serta ormawa seperti GMNI, IMM dan HMI menggelar...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Fraksi-fraksi partai di DPRD Kabupaten Kuningan menyerahkan Pandangan Umum (PU) nya terhadap nota pengantar Bupati mengenai Raperda tentang pelaksanaan pertanggung jawaban...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Mantan Bupati Kuningan h Acep Purnama SH MH dikabarkan sudah mulai membaik. Bahkan, suami dari Ika Siti Rahmatika SE itu, dikatakan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Perolehan kursi legislatif daerah di Dapil 3 Kuningan, diprediksi menempatkan PKB sebagai penguasa di dapil neraka tersebut. PKB, diprediksi bisa mengantarkan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Hj Lin Yulyanti, Caleg PAN untuk DPRD Kabupaten Kuningan dapil 2, mengkalim bahwa pihaknya, sementara ini sudah mengantongi 6.040 suara. Angka...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Lima pimpinan fraksi DPRD Kuningan, Selasa (28/11/2023) malam, bertemu dengan Bupati H Acep Purnama. Lokasinya di Kafe 39 Ciawigebang. Pertemuan tersebut...

Government

KUNINGAN (MASS) – Komisi 1 DPRD Kabupaten Kuningan diminta memeriksa tim Baperjakat (Badan Pertimbaban Jabatan dan Kepangkatan) terkait mutasi yang digelar. Hal itu, diutarakan...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – DPRD merupakan salah satu pilar utama demokrasi.  DPRD adalah lembaga terhormat yang “dihuni” terbatas hanya oleh beberapa elite saja yaitu orang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPRD Kabupaten Kuningan mengagendakan reses pekan ini mulai 13-18 April 2023, menjelang berakhirnya bulan Ramadhan. Reses sendiri, merupakan agenda para anggota...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Setelah sebelumnya menetapkan Badan Kehormatan (BK), Rapat Internal DPRD Kabupaten Kuningan, Rabu (12/4/2023), dilanjutkan menetapkan formasi AKD (Alat Kelengkapan DPRD) lainnya....

Politics

KUNINGAN (MASS) – Kocok ulang Alat Kelengakapan DPRD (AKD) Kabupaten Kuningan, akhirnya resmi dilakukan dengan Rapat Paripurna Internal DPRD, Rabu (12/4/2023) siang. Rapat Penyampaian...

Government

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH dan Ika Siti Rahmatika SE bersama keluarga berangkat umroh pada Jumat (23/9/2022) kemarin. Acep,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Kabupaten Kuningan Fraksi PKS, melakukan aksi membentangkan tulisan menolak BBM dalam Rapat Paripurna di gedung dewan pada Kamis (15/9/2022)...

Education

KUNINGAN (MASS) – Jadwal dan tahapan pemilu 2024, sudah ditetapkan oleh KPU. Hal itu, dimulai dengan agenda pendaftaran parpol calon peserta pemilu, di awal...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Gedung DPRD Kabupaten Kuningan, nampak dipenuhi karangan bunga berisikan ucapan selamat. Bahkan salah satunya datang dari gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid...

Education

KUNINGAN (MASS) – Taman Pandapa Paramartha menjadi saksi dari teriakan-teriakan mahasiswa, yang tergabung di PMII Universitas Islam Al Ihya Kuningan. Ya, teriakan itu dilakukan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pada Selasa (19/4/2022) siang tadi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kuningan menyerahkan surat jawaban beserta berkas pendukung PAW anggota dewan, ke pimpinan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kuningan baru saja melalukan peringatan Harlah PMII ke 62 tahun, Minggu (17/4/2022) kemarin. Peringatan itu, dilakukan...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – PC PMII Kuningan harus jadi organisasi yang terdepan pada wilayah kritik otokritik terhadap setiap kebijakan pemerintah. Terutama dalam memperjuangkan kaum mustadafin...

Government

KUNINGAN (MASS) – Pimpinan dan anggota DPRD, ikut lesehan di pinggir jalan saat menerima sejumlah massa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Kuningan melakukan aksi...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Ricuh yang berawal dari debat alot terjadi pada saat rapat paripurna mengenai pembahasan perombakan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di DPRD Kabupaten...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pada Rapat Paripurna Internal DPRD tentang usulan perubahan pimpinan dan alat kelengkapan DPRD (AKD) Kabupaten Kuningan, Rabu (6/4/2022) siang, jadi sorotan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kuningan terlihat datang melakukan aksi ke gedung DPRD Kuningan, Selasa (29/3/2022) sekitar pukul 10.00 WIB. Dalam aksi...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kuningan terlihat menyambangi gedung DPRD Kuningan pada Jumat (25/3/2022) siang. Ketua Umum...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Salah seorang anggota DPRD Kuningan dikabarkan dipanggil oleh Kejaksaan Negeri Kuningan. Info tersebut mulai merebak di gedung parlemen daerah. Belum diketahui...

Business

KUNINGAN (MASS) – Program peternakan sapi dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) bank BJB untuk tahap 2 rupanya tersendat. Calon penerima bantuan kredit tersebut hingga...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Anggapan ‘Rapat Goblog” seperti yang tertuang dalam status FB Kang Dede Sembada, mendapat tanggapan dari Wakil Ketua DPRD Kuningan, H Dede...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Satu pernyataan cukup nyeleneh tapi masuk akal terlontar dari salah seorang anggota DPRD Kuningan, Susanto. Politisi PKB ini menduga, Kuningan juara...

Advertisement