KUNINGAN (MASS) – Setelah menyerahkan formulir Pilkada ke Partai NasDem, Balon(Bakal Calon) Bupati Kuningan dari kalangan aktivis sosial, Boy Sandi Kartanegara, juga menyerahkan formulir pencalonan yang sudah terisi, ke DPC PKB Kabupaten Kuningan, Selasa (14/5/2024) sore tadi.
“Baru 2, kemarin NasDem sekarang PKB, dalam waktu dekat Demokrat,” kata Boy Sandi, di Kantor DPC PKB Kuningan.
Ia menegaskan, menyerahkan formulir yang diisi merupakan kewajiban setelah sebelumnya mengambil. Hal itu merupakan sikap konsisten yang ingin ditunjukkan. Ia juga berterima kasih karena partai-partai memberi kesempatan pada orang eksternal untuk penjaringan Pilkada.
Ia mengaku, soal hasil akhir tentu keputusannya ada di tangan setiap partai. Boy sendiri mengaku, sampai hari ini masih ada beberapa partai yang memberikan ruang agar dirinya mendaftar.
“Kita lihat nanti deh kita lihat ujungnya, saya fokus aja mengikuti tahapan-tahapan, nanti kita bangun komunikasi. (Ada kriteria khusus soal pasangan Pilkada?) Saya kira nggak, yang penting sama-sama punya pemahaman ingin memperbaiki Kuningan,” ujarnya.
Sementara, Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kuningan M Apif Firmansyah, mengaku dari 8 kandidat yang sudah mengambil formulir Pilkada, 2 diantaranya sudah menyerahkan kembali. Keduanya adalah H Ujang Kosasih dan teranyar Boy Sandi Kartanegara.
“Yang sudah mengembalikan 2, besok juga ada yang (konfimasi) mengembalikan, Jumat pagi juga,” sebut Apif, sembari mengatakan pihaknya stand by di kantor.
Ia mengatakan, PKB sendiri tidak membatasi sampai kapan pendaftaran Pilkada dari PKB akan dibuka, sebelum penetapan nanti. Karena Pilkada serentak, Uji Kepatutan dan Kelayakan (UKK) setiap Balon juga progresif, dan waktunya relative menyesuaikan. Bisa saja bertahap sesuai yang kesiapan setiap daerah.
Di akhir, Apif juga menegaskan bahwa di DPC, pihaknya hanya sebagai pengurus administrasi. Soal rekomendasi ke siapa, itu kewenangan pusat. Apalagi, rekom bisa saja peroranga atau berpasangan. Pastinya, setiap kandidat yang diusung PKB, harus melakukan UKK juga di PKB. (eki)