Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Demi Prestasi Basket, Ilmu Pelatih Ditingkatkan

KUNINGAN (MASS)- Demi meningkatkan kualitas pelatih cabang olahraga bola basket di Kabupaten Kuningan, Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disorapar) menggelar kegiatan Peningkatan Kualitas Pelatih Cabang Olahraga Bola Basket Tingkat Muda Lisensi C Tahun 2021 bagi pelatih Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Kuningan.

Kegiatan yang diikuti 20 pelatih basket itu dibuka langsung Wakil Bupati Kuningan, HM Ridho Suganda, SH MSi Rabu (17/3/2021) di Hotel Ayong Linggarjati, Kecamatan Cilimus.

Hadir pada kesempatan tersebut, Kepala Disporapar Kuningan Dr H Toto Toharudin MPd, Pengurus Daerah Perbasi Provinsi Jawa Barat selaku Narasumber, Ketua KONI Kuningan, Ketua Perbasi Kuningan, serta sejumlah undangan lainnya.

Kadis Porapar Kab.Kuningan Dr H Toto Toharudin MPd, dalam laporannya menyampaikan, tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut, untuk meningkatkan prestasi bola basket di Kabupaten Kuningan melalui peningkatan mutu pelatih dengan teknik-tehnik terbaru.

“Adapaun jumlah peserta sebanyak 20 orang yang berasal dari klub bola basket yang ada di Kabupaten Kuningan, 15 orang yang belum memiliki lisensi dan 5 orang yang mengikuti penyegaran,” terang Toto.

Sementara Wabup Kuningan HM Ridho Suganda, SH MSi, dalam sambutannya mengatakan, tujuan utama dalam kegiatan yang dilaksanakan adalah dalam rangka menyediakan tenaga keolahragaan yang memiliki standar kompetensi yang memadai, salah satunya pelatih cabor bola basket.

“Pelatih, instruktur atau trainer, adalah seorang yang profesional yang tugasnya membantu olahragawan dan tim dalam memperbaiki penampilan olahraga. Karena pelatih merupakan profesi, maka sebaiknya pelatih harus memberikan pelayanan yang sesuai dengan standar atau ukuran profesional yang ada,” ucap wabup.

Dikatakan wabup, pelatih yang hebat adalah yang mampu membantu atlet dalam mengaktualisasikan potensinya. Oleh karena itu menurutnya, pelatih memiliki peran yang sangat penting bagi para atlet maupun timnya untuk berkembang.

“Oleh karena itu melalui kegiatan ini, diharapkan kompetensi para pelatih basket yang ada di Kabupaten Kuningan bisa meningkat,” jelasnya.

Sehingga bisa menggali potensi atlet-atlet, agar kedepan cabang olahraga basket bisa lebih kompetitif dan berprestasi terutama dalam persiapan menghadapi babak kualifikasi PORDA yang sebentar lagi akan dilaksanakan.

Sebagai informasi, kegiatan Peningkatan Kualitas Pelatih Cabang Olahraga Bola Basket Tingkat Muda Lisensi C Tahun 2021, dilaksanakan dengan memenuhi standar protokol kesehatan penanganan Covid-19. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – Koordinator ruang asih, Yaya, yang baru saja menggelar kegiatan “Ngariung Beu” bersama Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu,...

Government

KUNINGAN (MASS) – Sebagai satu-satunya Kadis yang Tuna Netra di Kabupaten Kuningan, Dr Elon Charlan terbilang punya karir yang melesat di pemerintahan. Dengan segala...

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – Adalah Teguh Roisul Parik, pemuda asal Kuningan yang berhasil menjadi juara 1 dalam lomba organisasi pemuda tingkat Jawa Barat dan meraih...

Government

KUNINGAN (MASS) – Mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kuningan, Dr Elon Charlan, tak akan lagi mengurusi soal lowongan pekerjaan. Ya, Elon,...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Akhir pekan ini, akan digelar kegiatan Jazzklung, sebuah penampilan kolaborasi musik Jazz dan Angklung di Kabupaten Kuningan. Kegiatan Jazzklung, rencananya akan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Selain kemeriahan yang ada di Pameran Pembangunan 2022 yang masih berlangsung, warga Kuningan juga akan kembali dihibur dengan kemeriahan pada Jumat...

Government

KUNINGAN (MASS) – Adalah Nanang Subarnas, Hasan Romdhoni dan Dery Triyana tiga dari lima peserta lomba vlog yang memilih mengundurkan diri pada hari Senin...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Kasus penyeroyokan pegawai Disporapar saat turnamen sepak bola antar instansi, sedang dalam proses. Namun kuninganmass.com belum dapat mengetahui keterangan detilnya. Saat...

Government

KUNINGAN (MASS)- Komitmen mewujudkan 25 desa wisata dan 100 desa pinunjul pada masa pemerintahan H Acep Purnama dan M Ridho Suganda dimulai dengan dipilihnyya...

Government

KUNINGAN (MASS)- Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten kuningan menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Organisasi Kepemudaan Tingkat Kabupaten Kuningan tahun 2019. Kegiatan ini  yang diselenggarakan...

Government

KUNINGAN (MASS)- Meski sudah dibukanya sejak tanggal 15 Desember 2018 untuk umum. Ternyata Objek Wisata Bumi Pelangi yang berada di Blok Oro-oro Desa Babakanmulya...

Government

KUNINGAN (MASS)- Dipenghujung tahun 2018, Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kuningan memberikan penghargaan kepada sembilan pelaku usaha pariwisata. Mereka yang medapatakn penghargaan Sapta...

Government

KUNINGAN (Mass)- Sebagai kota wisata Kabupaten Kuningan terus berbenah dan menciptakan destinasi wisata baru. Pembenahan buka hanya difokuskan kepada sarana, tapi juga terhadap  SDM...

Government

KUNINGAN (Mass)- Angka partisipasi olahraga di warga Kuningan masih sangat rendah. Dari data yang dimiliki   Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata jumlah yang rutin berolahraga...

Advertisement