KUNINGAN (MASS) – Pemandangan menarik terlihat di halaman Mesjid Syi’arul Islam, Jum’at (1/3/2019). Ratusan orang yang mau makan dilayani oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH.
Orang nomor satu di Kuningan ini sengaja diundang oleh pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kuningan dalam program ‘Warung Makan Ta’awun’. Tampak Acep menuangkan nasi ke piring yang disodorkan masyarakat seperti pelayan restoran di warung makan.
Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH mengatakan dirinya sangat senang. Mudah-mudahan semua ini menjadi hikmah untuk saling melayani karena makna ta’awun ialah melayani, berbagi.
“Insya allah dari pemda akan support program Pemuda Muhammadiyah. Saya sangat bersyukur melihat semangat kebersamaan dalam rangka mewujudkan visi kabupaten Kuningan yaitu Makmur, Agamis dan Pinunjul,” ucap Suami Hj. Ika itu.
Ketua PDPM Kuningan Sadam Husen mengatakan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut kegiatan warung ta’awun bulan kemarin yang dilayani oleh Kepala Baznas Kuningan H Encu Sukat WS MA. Namun untuk bulan ini dilayani langsung oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH.
“Jadi kita sengaja supaya Pak Bupati dan para petinggi bisa merasakan langsung dalam melayani masyarakat. Substansi jabatan bupati sebagai pelayan masyarakat,” jelas Sadam.
Bulan ini, lanjut Sadam, partisipasi masyarakat terhadap kegiatan warung makan ta’awun bertambah. Hal tersebut dibuktikan dengan bertambahnya porsi makan menjadi 200 porsi, sebelumnya hanya 100 porsi.
Ditempat yang sama, Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Barat Iu Rusliana mengatakan, kegiatan ini sangat bagus dan keren. Dirinya sangat apresiatif sehingga bersedia hadir yang sudah diagendakan jauh-jauh hari.
“Bagus, dinamis, optimis melihatnya. 3 hal yang perlu dikuatkan kembali adalah visi sosial, visi transformasi kader dan ekonomi. Kita akan backup itu. Kita bisa sinergikan bareng-bareng bagaimana memajukan organisasi ini lebih baik lagi. Saya optimis lihat Kuningan mah,” papar Iu.
Sekedar informasi, warung makan Ta’awun bulan ini dihadiri langsung oleh Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Sunanto. Selain itu, hadir pula Ketua PDM Kuningan, Kabag Umum Guruh Zulkarnaen, Kabag Humas Wahyu Hidayah, Komisioner KPU dan Bawaslu Kuningan yang kebetulan kader Pemuda Muhammadiyah.
Rencananya, bulan depan warung makan ta’awun akan dilaksanakan di Ciawigebang. Bagi masyarakat yang turut berpartisipasi dalam kegiatan warung makan ta’awun bisa mengirimkan donasinya melalui rekening atas nama Pemuda Muhammadiyah Kuningan, No Rekening 0076402051100 Bank BJB Cabang Kuningan. (ali)