KUNINGAN (MASS) – Pada saat menjelang musim haji, momen yang akan ditemui adalah menuju Idul Adha. Dan amalan yang paling baik dikerjakan saat hari raya Idul Adha adalah menyembelih hewan.
Ketika mendengar kata idul adha atau lebaran haji tentu yang diingat terlebih dahulu adalah saat dimana seluruh umat muslim berupaya mengumpulkan rupiah untuk memburu binatang kurban untuk disembelih di hari raya Idul Adha.
Sementara, bagi yang belum berkesempatan untuk melaksanakan kurban, bisa yang dipikirkan akan mendapatkan daging dari perayaan Idul Adha tersebut.
Peternak sapi dan kambing, Asep Abdurrahman, dari pengalamannya melewati bulan idul adha, kegembiraan dan kesenangan masyarakat itu hal yang wajar.
Tetapi, terkadang hanya antusias dalam perayaannya saja tanpa paham mengenai makna, kandungan ataupun manfaat dari hari raya Idul Adha itu sendiri.
Sebenarnya apa saja sih yang harus dipersiapkan menuju Idul Adha dan apa saja dalil serta sejarahnya?
“Nahhhh 313 hari atau kurang lebih 10 bulan menuju idul Qurban kita masih banyak waktu buat sobat yang mau Qurban di tahun depan. Belakang Rumah farm bakal bantu hitung hitungan buat sobat yang mau berqurban,” ujarnya.
Hal pertama yg harus dipastikan terlebih dahulu, adalah mau berqurban hewan apa? Kambing sapi atau kerbau?
Begini hitungan ala Belakang Rumah Farm untuk mempersiapkan hewan kurban :
- Hewan Qurban domba/kambing dengan harga Rp. 4.000.000 : 10 bulan = Rp. 400.000 /bulan, dalam sebulan ada 30hari kita bagi lagi 30 hari : Rp. 400.000 = Rp. 13.400/hari
- Hewan Qurban Sapi dengan harga Rp. 25.000.000, untuk sapi bisa dibagi dulu untuk 7 orang ya sobat, Rp. 25.000.000 : 7orang = Rp. 3.572.000 /orang, nah per orang jatuhnya Rp. 3.572.000 : 10bulan = Rp. 357.200 /bulan kita bagi lagi dalam sebulan ada 30hari : Rp. 357.200 = Rp. 11.900/hari
“Sobat Qurban tidak akan merasa berat kalo dari sekarang sudah nabung untuk tahun depan, itung-itung sobat jajan seblak perhari nya, tunggu apalagi sobat mumpung masih muda ayo ajak temen temen atau keluarganya untuk berkurban bersama, sobat bisa nabung pake celengan atau sobat bisa nabung bikin rekening bersama, banyak cara untuk sobat menabung ya,” pesannya.
Adapun, Belakang Rumah Farm menyediakan Hewan Qurban Sapi kambing atau domba, untuk konsultasi free sobat bisa kapan aja.
“Konsultasi hewan nya atau konsultasi biaya nya, sobat tinggal hubungi kontak Whatsapp 085-321-97-87-67/0813-2424-0813 bisa juga DM ke @balakangrumah_farm atau ke @abduramanatmadja,” pesannya. (eki/ad)