Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Tourism

Ingin Berkemah Dengan Fasilitas Hotel? Coba Datang ke Sini!

KUNINGAN (MASS)-  Sudah punya rencana liburan dengan keluarga? Kalau belum ada rencana, kuninganmass.com memberikan referensi liburan yang pasti cocok dengan anda.

Liburan yang akan ditawarkan adalah menikmati alam dengan cara berkemah dengan keluarga. Selain berhemat, liburan ini dijamin akan lebih seru karena bisa berkumpulan dan menikmati indahnya alam terutama pada malam hari.

Di Kabupaten Kuningan sendiri lokasi yang menawarkan berkemah adalah di Starcamp Ipukan Desa Cisantana Kecamatan Cigugur. Lokasinya di bawah kaki gunung Ciremai.

Di sini pengunjung ditawarkan berkemah dengan fasilitas hotel. Tenda di Starcamp Ipukan Kabupaten Kuningan unik karena seperti bentuk bawang besar.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Objek wisata ini menawarkan tempat menginap ala petualang, yaitu berkemah dengan menggunakan tenda dome yang dilengkapi listrik, kipas angin, hingga tempat api unggun untuk menghangatkan tubuh saat malam hari. Pokoknya, di Starcamp adalah berkemah layaknya menginap di hotel.

Pengelola kelompok wisata ipukan dan Starcamp Ipukan, jawil mengatakan, untuk mendapat fasilitas tersebut, pengunjung cukup membayar biaya Rp400.000 untuk sewa satu tenda ukuran kecil kapasitas dua hingga empat orang. Serta Rp600.000 untuk tenda besar yang bisa diisi maksimal delapan orang. Harga tersebut lengkap mendapatkan sarapan.

Tak hanya itu, di sana juga tersedia mini resto yang untuk sementara hanya menyediakan minuman hangat seperti kopi serta makanan ringan hingga nasi goreng.

“Kami juga menyediakan makanan berat seperti prasmanan hingga kambing guling. Tapi itu harus pesan sejak beberapa hari sebelumnya. Atau nasi liwet, nanti kami pesankan ke pengelola Objek Wisata Ipukan,” ujar Jawil menmabhkan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Tempat wisata Starcamp Ipukan ini, lanjut jawil memang baru hadir sekitar 10 bulan. Sehingga, masih membutuhkan berbagai penataan dan penambahan fasilitas.

Jumlah tenda yang tersedia pun baru delapan unit, ditambah 3 toilet duduk dinding kayu alami dan terbuka view jurang, sangat unik.

Jawil menegaskan, keberadaan Starcamp Ipukan adalah yang pertama di Kabupaten Kuningan. Di sini, para pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan indah.

Di sebelah utara adalah Lembah Cilengkrang yang dikenal sebagai habitat satwa penghuni Gunung Ciremai seperti Elang Jawa. Sedangkan di sebelah timur bisa melihat pemandangan hamparan sawah, gunung slamet dan pemukiman penduduk hingga laut Cirebon.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kalau beruntung, kita bisa melihat Elang Jawa terbang melayang di antara pepohonan mencari mangsa dan terdapat lutung jawa. Di saat pagi hari kita bisa melihat langsung matahari terbit, dan pada malam hari kita bisa melihat kerlip lampu pemukiman penduduk sambil ditemani kopi panas di depan api unggun,” kata jawil.

Diterangkan,untuk menginap di waktu weekend, disarankan untuk melakukan pemesanan sejak seminggu sebelumnya. Untuk hari-hari biasa antara Senin hingga Jumat, bisa datang langsung kapan saja.

“Yang pasti jam check out adalah pukul 12.00,” paparnya.

Untuk pemesanan, Jawil mengatakan bisa melalui telepon ke nomor 081224342494 atau datang langsung ke lokasi sambil sekalian survei. Layak nya hotel setiap kali pemesanan harus disertai dengan pembayaran uang muka sebagai tanda jadi agar pihaknya bisa menyiapkan tempat sesuai waktu yang disepakati. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Incident

KUNINGAN (MASS) – Sudah suratan takdir, seorang penyapu Pasar Baru Kuningan, Rusdi, meninggal dunia diusia 51 tahun. THL yang telah bertugas 18 tahun tersebut...

Headline

KUNINGAN (MASS)- PLN ULP Kuningan kembali berencana melakukan pemadaman listrik pada Kamis (10/9/2020). Pamadaman dilakukan karena adaya pemeliharaan jaringan dan gardu.  Menurut SPV PLN...

Education

KUNINGAN (MASS) – Alam indah merupakan andalan Kuningan, sehingga banyak wisatawan yang datang ke kota kuda untuk mendikmati hal itu. Alam terbuka pun dipilih...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Warga Desa Cisantana  Kecamatan Cigugur dikejutkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki di hutan tempat berburu landak yang beralamat di perbatasan hutan...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Hanyen Tenggono pemilik bangunan di Desa Cisantan Kecamatan Cigugur yang pada Rabu disegel oleh pihak Satpol PP Kuningan kembali angkat bicara....

Incident

KUNINGAN (MASS) – Hanyen Tenggono pemilik bangunan di Desa Cisantan Kecamatan Cigugur yang pada Rabu disegel oleh pihak Satpol PP Kuningan kembali angkat bicara....

Headline

KUNINGAN (MASS)- Viralanya video  tebing batu runtuh di Desa Cisantana Kecamatan Cigugur membuat pihak desa angkat bicara. Menurut Kades Cisantana Murad SAg, runtuhnya tebing...

Tourism

KUNINGAN (MASS)- Bulan purnama Senin malam terihat bulat dan sempurna. Tampak dua insan tengah memadu kasih. Mereka berdua terlihat bahagia karena bisa menyaksikan indahnya...

Anything

KUNINGAN (MASS)- Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan (LKKS) Kabupaten Kuningan, Hj Ika Acep Purnama secara simbolis memberikan paket sembako kepada warga masyarakat Desa Cisantana Kecamatan...

Education

KUNINGAN– Himpunan Mahasiswa (Hima) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku), menggelar kegiatan Temu Warga. Acara ini digelar...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Di Desa Cisantana Kecamatan Cigugur, Calon Bupati Nomor 3 H Acep Purnama diajak mampir oleh warga di Sentra Pembuatan “Ketempling Raos”,...

Health

KUNINGAN (MASS) – Sepasang ibu dan ayah di Desa Cisantana Dusun Malaraman Kecamatan Cigugur  Kuningan mengalami kisah pilu. Anak laki-lakinya terkena penyakit langka sejak...

Anything

CIGUGUR (MASS) – Sebanyak 30 orang Muallaf kumpul di Masjid Nurul Hidayah Desa Cisantana Kecamatan Cigugur, Jumat (16/3/2018) siang. Mereka menghadiri kegiatan sosialisasi pembinaan...

Uncategorized

KUNINGAN (Mass)- Sudah menjadi hal wajib ketika lebaran tiba warga mengunjungi tempat wisata. Bukan hanya objek wisata yang baru yang penuh dikunjungi, tapi yang...

Uncategorized

KUNINGAN (Mass)- Pada program Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) tahun 2016 Kuningan meraih juara. Juara  kala itu diraih oleh Desa Dukuhlor...

Advertisement