KUNINGAN (MASS) – Aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) terjadi kembali. Teranyar, aksi itu terjadi di jalan Balai Desa No 24 RT/RW 01/01 Dusun Manis Desa Ancaran, Kecamatan Kuningan, tepatnya sebelah barat dari Masjid Agung Ancaran.
Peristiwa terjadi ketika pemilik rumah Euis, sedang melakukan nyate bersama teman-temannya. Salah satu temannya, Dini hendak dijemput oleh suaminya yang membawa motor Beat Street bernomor polisi E 3095 YBI, pada Senin, (9/6/2025) sekitar pukul 04.00 WIB subuh. Apes, motor yang di parkirkan di depan rumah itu hilang seketika.
“Biasa lagi pada nyate banyakan, kebetulan motor temen yang hilang, dia punya toko di depan. Temen tuh mau dijemput sama suami, suaminya dateng bawa motor disimpen di sini terus markirin mobil dulu ke sebelah barat,” ujarnya.
Ia mengatakan kejadian tersebut terjadi begitu cepat. Padahal rumah terbuka dan banyak orang di rumahnya, namun sayang karena sudah nasib motor raib dicuri.
“Padahal pintu terbuka, pagar kebuka di ruang tamu ada dua orang. Ga lama sepuluh menit lah, hayu pulang. Kan si teteh sama suaminya di mobil. Kuncinya dikasihkan, motornya mau dibawa sama temennya, pas beres prepare kebingungan motornya di parkir dimana. Udah ga ada sekejap waktu,” ungkapnya.
Sementara itu, Euis langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Kuningan guna di tindak lanjuti. Ia sempat mencari jejak pelaku, namun di sekitar rumahnya itu tidak ada CCTV. (rizal/mgg)
