KUNINGAN (MASS) – Saat ini, kasus curanmor menjadi trand di Kabupaten Kuningan. Dalam jangka waktu kurang dari sebulan KuninganMass sudah mencatat 6 kasus curanmor.
Menanggapi hal itu, masyarakat Kuningan geram, beberapa pelaku sudah terekam kamera CCTV, namun seperti yang diketahui tindak lanjut dari pihak berwenang belum menemukan hasil yang memuaskan.
Angga warga Mekarmulya, menyerukan keresahannya. Ia berharap pemerintah turut mendorong kepolisian untuk meningkatkan peningkatan, terutama di kawasan rawan curanmor.
“Dengan peningkatan keamanan, saya harap ini bisa mengatasi kaus curanmor, supaya warga bisa merasa aman dan tenteram,” ujarnya.
Sementara itu, Farid warga Cirendang turut menanggapi hal tersebut. Ia menilai meningkatnya angka kriminalitas khususnya curanmor, tak lepas dari faktor ekonomi.
“Sedikitnya lowongan pekerjaan itu menjadi salah satu penyebab pengangguran dan kemiskinan meningkat. Ini bisa menjadi salah satu penyebab tindak kejahatan meningkat,” ujarnya.
Ia berharap, kasus-kasus tersebut menjadi bahan evaluasi pemerintah Kabupaten Kuningan agar lebih jeli melihat kondisi masyarakat. (didin)
