KUNINGAN (MASS) – Keberhasilan Raka Maulana Wijaya pada perhelatan politik di dapil 5, nampaknya baru tercapai di event pemilu tahun ini. Pasalnya, suara caleg Partai Golkar tersebut kini telah melebihi angka 5.700.
Berdasarkan data rekapitulasi internal Partai Golkar, Raka sudah memperoleh 5700 suara. Suara politisi muda yang dulu mengundurkan diri dari jabatan sekretaris DPD PAN Kuningan itu, jauh meninggalkan rival beratnya, H Badriyanto, incumbent 3 periode. Badriyanto sendiri baru mengantongi 3.100 suara.
Meski data yang masuk belum 100% yaitu 95% namun selisih antara keduanya cukup jauh sekitar 2.500 suara. Sedangkan jatah 1 kursi bagi Golkar di dapil 5 sudah terpenuhi.
“Atas ijin Allah SWT alhamdulillah kemenangan Baraya yang tertunda di Pemilu 2019 lalu akhirnya dapat dituntaskan di Pemilu 2024. Ini kemenangan Baraya, Kemenangan rakyat yang dinanti yang mesti saya perjuangKan kedepan,” tandas Raka.
Politisi asal Kadugede ini berterimakasih kepada semua warga di dapil 5 yang telah memilihnya.
“Terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan. Semoga perjuangan kita semua membawa kebarokahan, manfaat serta kemaslahatan untuk masyarakat Kuningan,” ucap putra sulung dari H Maman Wijaya itu.
Sekadar diketahui, pada pemilu 2019 Raka sempat nyaleg dari dapil yang sama, berangkat dari PAN. Perolehan suaranya lebih dari 4.200 suara. Hanya saja dia gagal lantaran bertarung sendirian tak punya rival internal yang membuat partainya tidak mendapatkan jatah kursi satupun dari dapil 5. (deden)