KUNINGAN (MASS) – Anak-anak usia 9 sampai 59 bulan di Desa Sukamulya Kecamatan Garawangi, nampak mengikuti kegiatan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) pada Kamis (4/8/2022) kemarin.
Kegiatan imunisasi tersebut, digelar di Balai Desa Sukamulya sekitar pukul 09.00 WIB pagi.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala desa serta jajarannya, lalu Kapolsek Garawangi Iptu Deden beserta anggota, Kepala UPTD Puskesmas Garawangi dr Hj Wiwiek Dewi Saputri serta petugas puskes, dan kader PKK, serta orang tua anak.
Dalam kegiatan itu, UPTD Puskesmas Garawangi memberikan imunisasi tambahan berupa campak rubela dan dosis imunisasi polio, dpt, hb, hib, bagi yang terlambat.
Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aryanda SIK melalui Kapolsek Iptu Deden mengatakan, bahwa pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional ini, dilakukan dengan tetap menjalankan protokol kesehatan di masa pandemi.
Selain itu, dikatakannya, kegiatan juga dilakukan dengan tertib dan lancar.
“Selama berlangsungnya kegiatan Imunisasi Anak Nasional bertempat di Desa Sukamulya Kecamatan Garawangi tersebut, berjalan dengan aman, tertib, dan lancar,” ujarnya menerangkan. (eki)