LURAGUNG(MASS) – Korban kebakaran 3 rumah di Desa Cigedang Kecamatan Luragung beberapa pekan ke belakang mendapat perhatian dari mahasiswa. Mahasiswa tersebut berasal dari unit kegiatan mahasiswa di bidang olahraga bernama UKM USA kampus UNISA (Universitas Islam Al Ihya).
“Mendengar adanya musibah kebakaran di Cigedang, mengetuk kami untuk menjenguk. Meski tidak seberapa, setidaknya kami sudah mencoba mengulurkan tangan untuk mereka yang terkena musibah,” ujar salah seorang pengurus UKM USA UNISA, Agung Toriq, Selasa (31/10/2017).
Kepada tiga kepala keluarga korban kebakaran, para mahasiswa ini memberikan bantuan masing-masing Rp500 ribu. Dana itu diperoleh dari hasil penggalangan kepada mahasiswa, dosen dan masyarakat sekitar kampus.
“Pas mendengar ada kebakaran di Cigedang sampai korbannya 3 rumah, kami langsung melakukan penggalangan dana. Alhamdulillah terkumpul dan kami langsung serahkan pada 20 Oktober lalu,” tuturnya.
Bantuan itu diberikan berkat kepedulian para mahasiswa yang tergabung dalam UKM USA. Meski tidak banyak, pihaknya merasa lega karena telah berusaha untuk berbagi kepedulian terhadap sesama. Ia berharap apa yang dilakukan UKM USA dapat meringankan beban korban musibah.
“Waktu penggalangan dana kami datang ke tiap kelas, sekalian melakukan sosialisasi kepada mahasiswa baru supaya gabung ke UKM USA. Alhamdulillah responnya bagus,” tukasnya. (deden)