KUNINGAN (Mass)- Pasca dilantik sebagai Ketua Askab Kabupaten Kuningan H Sudirja sudah mengatongi rencana kerja ke depannya. Selain, mempersiapkan tim untuk Porda, dan juga akan rutin menggelar turnamen usia dini.
“Tentu yang pertama saya akan mempersiapkan tim Porda. Saat ini kami berjuang untuk menjadi tuan rumah pada babak kualifikasi Porda ,” ujar Sudirja kepada kuninganmass.com, usai dilantik Jumat pekan lalu.
Sudirja mengatakan, dengan menjadi tuan rumah maka peluang untuk lolos ke babak utama sangat besar. Peluang untuk menjadi tuan rumah terbuka karena pada pelaksanaan Suratin, Kuningan menjadi penyelanggara terbaik.
Selain persiapan Porda, pria asal Mandirancan itu menyebutkan, kompetisi usia dini sangat penting karena dengan kompetisi maka akan melahirkan bibit pemain bola potensial.
Askab lanjut dia, memiliki target mencetak pemain sendiri. Pada porda sebelumnya Kuningan selalu mengambil pemain dari luar daerah, maka mulai tahun ini akan menggunakan jasa pemain lokal.
Selain mempersiapkan tim Porda dan juga kompetisi berjenjang, ada satu keinginan Askab Kuningan yakni mendatangkan Persib Bandung. Tim Kebanggaan warga Jabar ini ingin diundang untuk menghibur warga Kuningan.
“Sudah lama kita tidak mendatangkan Persib maka kita ingin menghadirkan Persib. Semoga keinginan ini bisa terwujud dan kalau bisa sebelum kompetisi Liga I dimulai,” jelasnya.
Upaya untuk mendatangkan Persib sudah dilakukan dengan cara menghubungi menajemen Persib. Namun, hingga saat ini belum mendapatkan konfirmasi dari pihak manajemen. (agus)