KUNINGAN (MASS)- Satpol PP, Satlinmas dan Damkar siap Mengawal Pilkada Serentak 2018. Hal ini menjadi tema pada peringatan hari Jadi ke-68 Satpol PP, hari jadi ke-56 Satlinmas dan hari jadi ke-99 Damkar.
Tema ini merujuk kepada upaya peningkatan kesiapsiagaan serta keterlibatan Satpol PP sebagai perangkat daerah, Satlinmas dan Damkar yang turut memberikan dukungan untuk kelancaran pelaksanaan Pilkada 2018.
Hal iu dikatakan Menteri Dalam Negeri RI, Cahjo Kumolo, dalam sambutan yang bidibacakan Plt Bupati Kuningan, Dede Sembada, pada acara Apel Siaga Satpol PP, Satlinmas dan Damkar dalam rangka mengawal pelaksanaan Pilkada Serentak sekaligus peringatan Hari Ulang Tahun ke-68 Satuan Polisi Pamong Praja, HUT ke-56 Satuan Perlindungan Masyarakat dan HUT ke-99 Pemadam Kebakaran, di halaman Setda Kabupaten Kuningan, Senin (26/3/2018).
Menurut Mendagri Cahyo Kumolo, Peringatan hari jadi Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2018 ini menjadi sangat istimewa karena bersamaan waktunya dengan tahapan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah serentak di 171 yang meliputi 17 provinsi dan 154 kabupaten/kota.
Oleh karena itu tidak berlebihan kiranya pada kesempatan yang baik ini digelar acara Apel Siaga dalam rangka mengawal pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2018.
”Terkait hal ini, saya anggap Satpol PP dalam penegakan Perda dan Perkada serta penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat, Satlinmas yang mempunyai tugas pokok dan fungsi antara lain membantu menjaga Ketentraman dan Ketertiban Umum penyelenggaraan Pemilu dan Pemilukada baik sebelum, pada saat maupun setelah,” tegasnya.
Satpol PP dan Satlinmas siap mengawal pelaksanaan pemungutan suara, membantu dalam penanggulangan bencana, serta tugas sosial kemasyarakatan lainnya serta Damkar yang mempunyai tugas pokok dan fungsi adalah melakukan pencegahan, pengendalian, penyelamatan dan penanganan bahan berbahaya beracun kebakaran serta pemberdayaan masyarakat.
“Momen tahapan Pilkada Serentak menjadi sangat penting bagi kita semua terutama bagi jajaran Satpol PP, Satlinmas dan Damkar di Daerah, karena biasanya potensi gangguan terhadap penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat, serta perlindungan masyarakat akan meningkat sangat tajam. Untuk menyikapi situasi dan kondisi yang akan terjadi tersebut, sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, aparat Satpol PP,” paparnya. (agus)