Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Anything

Sekwan dan Istri Mantan Bupati Sebar Sembako

KUNINGAN (MASS)- Semua begerak melawan corona. Begitu juga para alumni baik SMP dan SMA yang ada di Kuningan menggalang dana untuk membantu mereka yang terdampak covid-19. Seperti Alumni SMPN I  Kuningan anggkatan 83.

Mereka menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako dan masker disejumlah titik keramaian pada Rabu (22/4/2020). Agenda ini dipimpin oleh M Nurdjianto yang kini menjabat Sekwan Kuningan bersama Hj Sri Heviana Supardi (istri mantan Bupati Cirebon Dedi Supardi).

Mereka berdua   bersama rekannya menggelar baksos dengan diawali  berkumpul bersama di Lapang Pandapa Paramarta Kuningan untuk foto bersama.  Kemudian penyebaran paket sembako serta masker juga dilakukan pengawalan oleh petugas Polsek setempat.

Penyebaran dilakukan di sekitar kantor Pos Kuningan, kemudian Taman Cirendang Kuningan dan Pasar Baru Kuningan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Ketua Alumni SMP’83 Kuningan, M Nurdjianto (Ade)  mengatakan gerakan bakti sosial peduli covid-19 ini merupakan kepedulian dari para alumni SMPN 1 Kuningan angkatan 83.

“Kami memilih tukang delman, tukang parkir dan petugas kebersihan yang menjadi sasaran karena mereka sangat membutuhkan,” ujar pria lebih dikenal dengan pangggilan Ade.

Menurut Ade yang juga Ketua Perbakin Kuningan itu,  agenda tersebut hasil rereongan bersama para alumni SMP’83. Mereka berhasil dari rereongan membuat paketan sembako sebanyak 85 paket.

“Alhamdulilah, ini baru pertama, kita bisa membagikan sebanyak 85 paket, dan puluhan masker untuk pengendara yang melintas sebagai bentuk perhatian terhadap himbauan pemerintah yaitu untuk menggunakan wajib menggunakan masker,” jelas Ade, diamini Hj Sri Heviana.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sementara, Sri Heviana bersama rekan -rekan alumni juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik dan tetap semangat untuk melawan penyebaran virus corona dan juga harus memahami bagaimana virus corona itu menyebar.

“Kalau tidak penting jangan  keluar rumah, menjaga jarak serta selalu menggunakan masker disaat keluar rumah. Panduan protocol Covid 19 ini sudah jelas, harap dipatuhi,” tandas istri mantan Bupati Cirebon itu. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS) – Beberapa waktu lalu, diberitakan pimpinan DPRD Kabupaten Kuningan sepakat untuk meminta pergantian peran Sekertaris Dewan (Sekwan) kepada Bupati. Permintaan itu, disampaikan...

Government

KUNINGAN (MASS) – Empat (4) pimpinan DPRD Kuningan, Ketua Nuzul Rachdy SE, Wakil Ketua Hj Kokom Komariyah, H Dede Ismail S IP, dan Drs...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Banyak warga yang terdampak membuat semua pihak bergerak  termasuk Komunitas Gusdurian Kabupaten Kuningan. Mereka melakukan aksi  bagi-bagi sembako kepada masyarakat Kuningan....

Anything

KUNINGAN (MASS)- Ditengah pandemi covid-19  banyak warga Kuningan yang terkena dampak baik secara ekonomi, psikologi maupun sosial. Semua pihak bahu membahu  membantu mereka yang...

Government

KUNINGAN (MASS)- Meski nama aslinya adalah Mochamad Nurdijanto SH MSi namun kebanyakan orang mengenalnya dengan Ade. Yah, pria berkulit putih itu dikenal dengan nama...

Advertisement