CIPICUNG (MASS) – Andes FC sesuai prediksi dapat dengan mudah mengatasi sesama tim dari perwakilan desa, Putra Daerah FC alias tim remaja kolot (Remako), Selasa (10/5/2022) di Stadion kebanggaan warga Desa Salareuma Kecamatan Cipicung.
Unggul dan mendominasi jalannya pertandingan Andes FC mencuri gol terlebih dahulu di menit ke 15 dari Striker muda, Yunus alias Barnus. Pemain yang sejatinya beroperasi di wing back kanan sengaja ditaruh sebagai forward menemani Dio yang belum menemukan golnya.
Selama babak pertama tercatat hampir 5 kali Dio yang akrab disapa Comvalius terperangkap jebakan offside yang rapih diterapkan Putra Daerah FC.
Karena dirasa belum puas hanya unggul satu gol, asisten coach Wa Erick dan Wa Eful memasukan pemain-pemain bertipikal menyerang, dimasukanlah Aep (Wa Ustadz), Dandi dan Nanda. Tidak lama setelah itu, ada dua foul beruntun berbahaya dengan dijatuhkannya kang Aep di luar kotak pinalti, yang membuahkan hasil lalu dimanfaatkan dengan sempurna menjadi gol oleh Diara (69′) dan sepakan free kick jarak jauh Aep (72′).
Unggul tiga gol tidak mengendurkan intensitas serangan, agresivitas barudak ngora Andes Salareuma semakin membara. Namun hingga peluit panjang babak ke dua dibunyikan wasit banyaknya peluang tidak sampai merubah skor akhir. Andes FC melesat maju ke final Baksos Salareuma Cup menyudahi saudara tua, Putra Daerah FC (3-0).
Pasca kemenangan di semifinal, kang Iim kapten kedua tim Andes FC mewanti-wanti rekannya agar tetap kompak dan segera fokus untuk final Rabu (11/5/2022) sore melawan Tangerang Raya FC.
“Kita harus tetap kompak. Final nanti kita harus menang!,” teriak Iim. (deden)