KUNINGAN (MASS) – Gibei FE Uniku melakukan kunjungan sekaligus diskusi dengan OJK Cirebon di Jalan Dr Cipto Mangunkusumo, pada Kamis (3/6/2021) lalu.
Dalam kunjungannya, 6 orang mewakili Gibei diantaranya ketua Giri Wiguna, wakil Nurfania Sukma, dan para anggota Agustina Lia Amelia, Frizi Arya Denandra, Ishye Fransisca, dan Yuan Al-Fauzan.
Kunjungan sendiri diterima langsung oleh kepala OJK Budi Arief Wibisono (Kepala OJK Cirebon) dan Pengawas Junior IKNB dan Pasar Modal Khanif Abdul Jafar.
Kepala Gibei Siti Nuke menyebut kunjungan ini merupakan silaturahmi dan diskusi soal literasi dan inklusi keuangan.
āØāHarapannya, pengurus yang berkunjung juga bisa dapat ilmu dan pengetahuan baru selama kunjungan,ā ujarnya.
Dengan mengusung tema āMendorong Literasi dan Inklusi Keuangan di Era Digital untuk Generasi Milenialā diskusi berlangsung dengan komunikatif.
āSebelum melakukan investasi pahami dulu 2L yaitu Legal dan Logis agar terhindar dari investasi bodong.ā ucap Khanief selaku narasumber. (Eki)