Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Editorial

Kultum Rutin Setelah Shalat Dzuhur di Masjid Universitas Bhakti Husada Indonesia, Dihadiri Rektor, Dosen, dan Pegawai

KUNINGAN (MASS) – Universitas Bhakti Husada Indonesia terus menghidupkan nilai-nilai keislaman melalui kegiatan kultum rutin yang dilaksanakan setelah shalat Dzuhur di Masjid kampus. Kegiatan ini diikuti oleh pegawai, dosen, serta Rektor Universitas Bhakti Husada Indonesia, yang secara aktif berpartisipasi dalam kajian singkat tersebut.

Pada kesempatan kali ini, kultum diisi oleh Kepala Divisi Humas dan Dakwah sekaligus sebagai Penasihat Korps Mubaligh Husnul Khotimah, KH. Imam Nur Suharno, M.Pd.I yang menyampaikan tausiyah bertema “Menjaga Integritas dan Keikhlasan dalam Bekerja”. Dalam ceramahnya, ia mengingatkan pentingnya menjadikan pekerjaan sebagai bagian dari ibadah serta menjalankannya dengan penuh kejujuran dan keikhlasan.

“Setiap amanah yang kita emban, baik sebagai pegawai, dosen, maupun mahasiswa, akan dimintai pertanggungjawaban. Oleh karena itu, kita harus bekerja dengan niat yang lurus dan selalu mengedepankan nilai-nilai Islam dalam setiap aktivitas kita,” ujarnya.

Rektor Universitas Bhakti Husada Indonesia, Dr. H. Abdal Rohim, S.Kp., MH, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi peran aktif Divisi Humas dan Dakwah dalam menyebarkan nilai-nilai keislaman di lingkungan kampus.

“Kegiatan ini bukan sekadar kajian singkat, tetapi juga menjadi ajang untuk membangun kebersamaan dan meningkatkan kualitas spiritual civitas akademika. Semoga ini terus berlanjut dan semakin banyak yang terlibat,” ungkapnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Salah satu pegawai yang hadir, Bagja Hidayatullah, S. Si, mengungkapkan bahwa kultum ini menjadi penyegaran di tengah kesibukan kerja dan aktivitas akademik.

“Setiap kultum selalu memberikan motivasi dan pengingat bagi kami. Semoga kegiatan ini terus berjalan dan semakin berkembang,” harap ketua DKL Madinah AlMunawaroh UBHI tersebut.

Dengan adanya kegiatan kultum rutin ini, imbuh Bagja, Universitas Bhakti Husada Indonesia semakin menegaskan komitmennya dalam menciptakan lingkungan akademik yang seimbang antara ilmu pengetahuan dan nilai-nilai keislaman, guna mencetak generasi yang berintegritas dan berakhlak mulia. (deden)

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Education

KUNINGAN (MASS) — BEM Unisa Kuningan melalui Kementerian Agamanya menggelar kajian Islami. Kegiatan tersebut merupakan acara perdana yang dilangsungkan di Masjid Al-Ihya Centre, Kampus...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Dunia pendidikan termasuk didalamnya pendekatan pembelajaran terus mengalami perkembangan seiring dengan perubahan kebutuhan dan karakteristik suatu generasi. Dalam hal ini generasi...

Education

JAKARTA (MASS) – Kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang diumumkan oleh pemerintah pada 3 September 2022 lalu menuai polemik. Mulai dari pemenuhan hak rakyat...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Universitas Islam Al Ihya (Unisa) menggelar kajian sekaligus buka bersama, Selasa (19/4/2022) kemarin. Dalam...

Education

KUNINGAN (Mass) – Gerakan mahasiswa dalam sejarah perubahan di indonesia sudah berkali-kali menorehkan tinta emasnya. Dimulai dengan Sumpah Pemuda pada tahun 1928 dilanjutkan pada angkatan...

Advertisement