KUNINGAN (MASS)- Usai meresmikan Pom Desa (BUMDes), Wakil Menteri (Wamen) Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Budi Arie Setiadi bersama rombongan melanjutkan agenda kegiatan menuju Desa Wisata di Desa Sakerta Timur, Kecamatan Darma.
Rombongan disambut oleh Camat Darma Eko Yuyud Mahendra, Kapolsek Darma Bambang, Danramil Darma, Kades Sakerta Timur Cucu.
Budi Arie mengatakan, pengembangan desa wisata merupakan realisasi dari janji Presiden Joko Widodo untuk dapat meningkatkan perekonomian di desa.
Menurutnya, desa wisata akan menjadi salah satu penopang bagi pembangunan desa berkelanjutan.
“Pembangunan desa wisata ini janji Pak Presiden. Janji Pak Presiden adalah mengembangkan desa digital dan desa wisata. Desa wisata harus didorong terus menerus,” ujarnya pria yang juga Ketua DPP Projo, Selasa (9/11/2021)
Terkait hal tersebut menurutnya, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan sejumlah kementerian/lembaga terkait, terus melakukan koordinasi dalam mendorong pengembangan desa wisata dan kreatif.
Di sisi lain Budi Arie mengatakan, keberhasilan pengembangan desa wisata tidak lepas dari peran aktif anak-anak muda di desa.
Untuk itu, ia mengajak desa agar menggandeng para pemuda desa untuk membantu proses pembangunan di desa.
“Karena contoh desa wisata yang maju itu pelopornya selalu anak muda. Karena desa tanpa anak muda nggak ada potensi untuk maju,” ujarnya.
Wakil Bupati Kuningan berharap adanya kunjungan yang dilakukan oleh Wamen Budi Arie Setiadi di Kuningan dapat memberikan pencerahan bagi kepala desa sehingga bisa mencapai kemandirian secara ekonomi maupun pembangunan. (agus)