KUNINGAN (MASS) – Rabu (26/5/2021) dihari libur waisak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara nasional melaksanakan kegiatan “Sholawat untuk Keselamatan Dunia”. Kegiatan tersebut dilangsungkan pukul 15.30 sampai pukul 17.00 WIB di kantor DPC PKB Kuningan.
“Sholawatan ini dibawah kordinasi Majlis Pesona (Pecinta Solawat Nabi) sebagai salah satu badan otonom PKB yang dilahirkan atas inisiatif ketum DPP PKB Gus Muhaimin yang sekarang sedang terus disosialisasikan sebagai calon presiden 2024-2029 di seluruh nusantara melalui virtual yang dikomando Majlis Pesona dari DPP PKB membacakan sholawat dan doa untuk keselamatan dunia,” jelas Ketua PKB Kuningan, H Ujang Kosasih MSi.
Hadir Ketua dewan syuro DPC PKB Kuningan KH Didin Misbahudin beserta Sekretaris KH Maman Syaifurrahman HN. Sedangkan dari Dewan Tanfidz, selain ketuanya H Ujang Kosasih, hadir juga Sekretatis Roby Herdiansyah, seluruh anggota Fraksi PKB DPRD Kuningan dan beberapa pengurus DPC.
Dengan sangat khusu’ mereka mengikuti pembacaan sholawat dan berdoa untuk keselamatan indonesia dan dunia.
Usai mengikuti kegiatan sholawat secara nasional, para petinggi PKB ini melanjutkan diskusi berbagai agenda PKB yang sedang dan terus akan dilakukan. Seperti diskusi soal agenda Food Bank dan agenda strukturisasi sampai dengan tingkat ranting dan anak ranting.
“Kami di PKB insya allah akan istiqomah dalam kegiatan Food Bank di Kabulaten Kuningan. Jumat besok kita akan laksanakan di dapil 1 dan selanjutnya dapil 4 dan seterusnya dan seterusnya,” tandas Ujang yang juga wakil ketua DPRD Kuningan tersebut.
Ia meminta doa dari semua masyarakat agar tetap bisa hadir ditengah masyarakat bersama dengan masyarakat dan bisa membantu mereka sesuai dengan kemampuan yang dimiliki PKB Kuningan. (deden)