Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Politics

Dian Berterimakasih ke PKS

KUNINGAN (MASS) – Bupati dan Wakil Bupati Kuningan terpilih, H. Dian Rachmat Yanuar dan Hj. Tuti Andriani, memberikan apresiasi kepada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) atas peran serta kadernya yang luar biasa dalam memenangkan pasangan DIRAHMATI pada Pilkada 2024. Apresiasi tersebut disampaikan dalam acara Refleksi dan Silaturahim yang digelar oleh DPD PKS Kabupaten Kuningan, yang juga dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pengurus PKS, diantaranya Ketua DPD PKS Kuningan, H. Dwi Basyuni Natsir, dan H. Didi Sukardi, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari PKS.

Acara yang berlangsung di Ruang Rapat DPD PKS Kabupaten Kuningan, Sabtu (14/12/2024) menjadi momen penting untuk merayakan kemenangan pasangan DIRAHMATI yang berhasil meraih suara terbanyak dalam Pilkada 2024. Berdasarkan hasil rekapitulasi perhitungan suara tingkat Kabupaten, pasangan nomor urut 1, DIRAHMATI, memenangkan Pilkada dengan raihan suara sebesar 38,24%, mengungguli dua pasangan lainnya.

Dalam kesempatan itu Satgas Pemenagan, Saipuddin, S.Si dan Ketua DPD PKS Kabupaten Kuningan, H. Dwi Basyuni Natsir, Lc. mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader, simpatisan PKS dan tim tabulasi yang berjuang selama Pilkada 2024.

“Terima kasih kepada semua tim, ketua DPC, tim tabulasi, kader, dan simpatisan PKS yang sudah bekerja keras selama Pilkada 2024,” ujar Dwi.

Ia juga menambahkan, bahwa perjuangan ini dilakukan bukan hanya untuk meraih kemenangan politik, tetapi juga untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.

“Kita bertemu karena ketaqwaan kita kepada Allah, kita bertemu karena ingin bermanfaat untuk masyarakat. Sehebat apapun jabatan dan kesenangan yang ada, tapi kalau masyarakat tidak didahulukan, itu tidak akan menjadi amalan baik bagi kita,” kata Dwi Basyuni.

Sementara itu, H. Dian Rachmat Yanuar, Bupati Kuningan terpilih, menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada PKS atas dukungannya yang sangat berarti selama Pilkada. Dian mengungkapkan bahwa meskipun banyak partai yang mendukungnya, kehadiran PKS memberikan keyakinan lebih besar dalam memenangkan Pilkada.

“Saya berterima kasih sebesar-besarnya atas dedikasi dan dukungan hingga mengorbankan tenaga, waktu bahkan materi untuk pemenangan pasangan DIRAHMATI,” ungkap Dian.

Dian juga memberikan apresiasi khusus kepada loyalitas kader PKS. “Kenapa saya ngotot ingin didukung PKS? karena saya analisis dari tahun ke tahun kader PKS sangat loyal kepada arahan pimpinannya. Jujur saya sangat salut dengan PKS yang loyalis. PKS betul-betul linier, satu komando,” tambahnya.

Dian juga menceritakan pengalamannya selama kampanye, yang mengunjungi lebih dari seratus delapan puluh desa di Kuningan, dan hampir di setiap desa, terdapat kader PKS yang selalu mendampingi. Ini luar biasa,” tandasnya.

Hj. Tuti Andriani, Wakil Bupati Kuningan terpilih, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader PKS yang telah berjuang untuk kemenangan pasangan DIRAHMATI.

“Kemenangan DIRAHMATI adalah kemenangan bersama. Dan saya juga sangat memberikan apresiasi kepada semua kader PKS yang benar-benar solid,” kata Tuti.

Di akhir acara, H. Didi Sukardi, anggota DPRD Provinsi dari PKS, memberikan pesan yang mengingatkan pentingnya menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.

“Semoga Pak Bupati (terpilih) bisa memaksimalkan kekuasaan agar menjadi sebagaimana disampaikan Rasulullah, ‘Sebaik-baik kalian adalah yang paling bermanfaat bagi yang lainnya,”ucap Didi. (riyan)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – Meski sempat bersebrangan di Pilkada 2024 lalu, DPC PKB Kuningan dan Bupati Kuningan terpilih, Dr H Dian Rachmat Yanuar M Si,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Selasa (31/12/2024) bertempat di Balai Desa Kramatmulya, Hj Siti Mahmudah selaku anggota legislatif dari Fraksi PKS menggelar reses dalam rangka menjalin...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kuningan, H. Dwi Basyuni Natsir, Lc., mengadakan acara refleksi dan silaturahim dengan Bupati dan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Komitmen Paslon DIRAHMATI dalam Visinya untuk Kabupaten Kuningan salah satunya adalah Lestari. Salah satu komitmen Paslon DIRAHMATI adalah meneruskan Kurikulum Muatan...

Government

KUNINGAN (MASS) – Calon Bupati Kuningan nomor urut 1, Dian Rachmat Yanuar M Si, irit bicara kala ditanya pemberhentian Dr Drs Iip Hidayat M...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Entah sengaja atau tidak, H Kamdan, calon Wakil Bupati Kuningan nomor urut 2, salah menyebut nama kompetitornya, Yanuar Prihatin jadi Yanuar...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pasangan Drs Dian Rahmat Yanuar M Si – Tuti Andriani SH M Kn, disebut sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Nyalon Bupati jangan coba-coba. Kalimat itulah yang muncul saat konferensi pers pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan, Dian Rahmat –...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Dengan mengambil tempat di Auditorium Linggarjati, tepat di samping Gedung Naskah Perundingan Linggarjati, Kosgoro 1957 Kabupaten Kuningan menyatakan dukungannya. Ormas tersebut...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kabar H Kamdan SE hendak menjadi pendamping HM Ridho Suganda MSi (Bacabup dari PDIP) mendapat reaksi dari Ketua Harian DPD Partai...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pasca putusan MK dengan penurunan persentase legal standing syarat pencalonan jadi 7,5%, beredar foto Bakal Calon Bupati Kuningan Dr Dian Rachmat...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Politisi senior DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kuningan, Rana Suparman, menegaskan ia akan tegak lurus pada keputusan partai. Hal itu, diutarakannya saat...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Istri mantan alm Bupati Kuningan Acep Purnama, Ika Siti Rahmatika SE, menegaskan bahwa dirinya sebagai kader PDIP, akan tegak lurus perintah...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Munculnya Tuti Andriani SH M Kn jelang perhelatan Pilkada, direspun beragam. Ketua DPC PKB Kabupaten Kuningan H Ujang Kosasih misalnya, merespon...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Tuti Andriani SH M Kn, adik dari mantan Bupati Kuningan almarhum H Acep Purnama SH MH, terpantau mulai blusukan ke masyarakat...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Isue pencalonan Tuti Andriani, adik kandung mantan Bupati Kuningan Alm H Acep Purnama, membuat Sekretaris DPC PDIP Kuningan, Nuzul Rachdy angkat...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Adik kandung Alm H Acep Purnama SH MH yang bernama Tuti Andriani SH MKn rupanya serius akan meramaikan bursa Pilkada Kuningan...

Politics

KUNINGAN (MASS)  – Ketua Tanfidziah PCNU Kabupaten Kuningan H Aam Aminudin, menyebut Dian Rachmat Yanuar sebagai sosok yang bak anak panah, yang sudah disiapkan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – “Saya acungkan jempol (untuk) Pak Haji Dian”. Kalimat itulah yang menjadi testimoni dari Tuti Andriani SH, adik almarhum mantan Bupati Kuningan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dian Rahmat Yanuar M Si saat tiba di Gedung Baraya, Kamis (1/7/2024) siang ini, disambut teriakan Bupati dari relawan yang sudah...

Government

KUNINGAN (MASS) – Pasca mengajukan Cuti Luar Tanggungan Negara (CLTN), Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi tidak mendapatkan semua haknya selama ini. Baik gaji,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pemandangan menarik terlihat di Hotel Montana Sangkanurip, lokasi pelantikan DPK Apdesi 32 kecamatan se Kabupaten Kuningan. Dua sosok yang digadang-gadang hendak...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Statemen Dr. H. Dian Rachmat Yanuar perihal sudah resmi ajukan permohonan cuti diluar tanggungan negara guna kesiapannya ikut kontestasi pilkada 2024...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Selaku Ketua Partai Golkar, Asep Setia Mulyana merasa senang jika jagoannya, Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi dipasangkan dengan H Ujang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 8 ekor sapi dan 90 ekor kambing disembelih sebagai hewan kurban oleh DPD PKS Kabupaten Kuningan di momentum Hari Raya...

Politics

KUNINGAN (MASS) – H Udin Kusnaedi, politisi dan legislator dari PAN, mengaku siap dipasangkan dengan Sekda Dian Rahmat Yanuar. Hal itu, diutarakannya pasca nampak...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dijadikannya Sekda Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi sebagai ketua Satgas Netralitas ASN disayangkan oleh Politisi PKB, Susanto. Ia mempertanyakan alasan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Disebutnya nama Dian Rachmat Yanuar (DRY) oleh PKB dan Golkar sebagai salah satu bakal calon bupati, mendapat sorotan tersendiri dari Ketua...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi yang kini masih menjabat sekda dinilai malu-malu kucing. Kendati sepak terjangnya diindikasikan hendak mencalonkan bupati,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Suhu politik di Kuningan kini mulai menghangat. Hal ini menyusul KPU Kabupaten Kuningan dalam waktu dekat, tepatnya pada akhir Agutus 2024,...

Advertisement