KUNINGAN (MASS) – Kodim 0615 Kuningan kembali menggelar vaksinasi. Vaksinasi dilakukan dengan menyasar pelajar sekolah SMAN 1 Subang, pada Senin (9/8/2021) pagi sampai siang.
Danramil 1504/Subang Kapten Sunardi menyebut kegiatan vaksinasi di wilayahnya ini digelar pertama kali. Kodim, saat ini memang tengah menyasar anak sekolah dan pesantren.
Adapun pada giat ini, sebenyak 500 kouta vaksin diberikan untuk para pelajar. Terlihat dalam giat, selain dari Kodim, juga ada dari kepolisian, puskes serta Camat, juga dibantu mahasiswa kesehatan.
“Saat ini, dosis pertama,” ujarnya sembari menjelaskan, pihak Kodim 0615 terus melakukan serbuan vaksin.
Diakuinya, saat ini kendala yang dihadapi dalam vaksinasi mungkin soal jarak dan memakan waktu.
Apalagi, beberapa petugas mengenderai kendaraan sepeda motor, dan cukup rentan jika hujan.
Pihak sekolah, melalui humas SMAN 1 Subang Kusniadi M Pd memastikan pihak sekolah terus memotivasi siswa agar tidak khawatir vaksin.
Dari 500 target, setidaknya sudah 450-an yang terdata pasti secara sukarela, divaksin.
“Berdasarkan hasil pendataan tadi sudah sekitar 450 (data pagi) tapi sembari terus kita galakkan, sebagian juga siswa yang baru saja lulus juga ada yang pengen ikut,” ujarnya di tengah-tengah kegiatan vaksinasi.
Diakui guru yang akrab disapa Pak Ngkung itu, beberapa pelajar memang ada yang khawatir.
Ada yang takut jarum suntik, ada juga yang khawatir efek samping. Meskipun vaksinasi tidak bisa dipaksakan, pihak sekolah memberikan motivasi pada pelajar melalui wali kelas.
“Ada screening dulu, pengecekan tensi darah, kalo tinggi tidak boleh vaksin. Atau pemeriksaan ada penyakit lainnya seperti jantung, diabetes, itu juga tidak boleh,” terangnya.
Selain itu, para pelajar juga dipastikan dalam keadaan fit dan sehat, termasuk sudah sarapan.
Bahkan, masih menurutnya, pelajar juga harus sehat dari sekedar batuk pilek. (Eki)