KUNINGAN (MASS) – Ciremai Music Festival 2023 yang digelar di Glamping Ciremailand, Cigugur, Kuningan tadi malam berlangsung sangat meriah, Sabtu (16/9/2023).
Para penonton yang ingin menyaksikan Padi Reborn, Souljah, dan performer-performer lain datang dari berbagai daerah khususnya Ciayumajakuning. Selain itu, beberapa penonton ada yang mengaku dari Jakarta.
Namun, dibalik hingar bingar konser musik yang digelar di lereng gunung Ciremai tersebut banyak penonton yang mengeluh dengan akses parkir yang sangat jauh.
“Jauh banget a, kita parkir di kandang sapi di area Palutungan sedangkan acara di Ciremailand,” kata salah seorang pengunjung, Ihsan Fadhilah.
Menurutnya, memang ada angkot yang membawa dia dari parkiran ke lokasi acara. Namun ketika selesai acara, ia menuturkan bahwa angkot yang menjemput penonton malah menunggu di Talaga Surian.
“Iya memang ada angkot yang bawa kita ke lokasi. Tapi sayangnya ya pas pulang si angkot itu malah nunggu di Talaga Surian, kan jadinya harus jalan kaki nanjak kesana,” jelas Ihsan.
Baginya, berjalan kaki dari venue konser ke Talaga Surian sudah seperti hiking. Ia mengatakan banyak pengunjung lain juga merasa capek harus jalan kaki ke Talaga Surian.
“Ya bayangin aja a, dari venue aja udah naik turun kan, masa harus ngejar angkot juga ke Talaga Surian, nanjak loh itu. Udah kaya hiking a itu,” lanjutnya sembari tertawa.
Selain itu, pria yang berprofesi sebagai guru itu menilai panitia kurang kompeten. Ia mengatakan bahwa panitia menyita rokok pengunjung yang bermerek selain Djarum.
“Pas disana rokok disita karena bukan produk Djarum, ya okelah kalau itu karena sponsornya dari Djarum ya,” lanjutnya.
Namun ia menuturkan bahwa seharusnya rokok yang disita dari pengunjung itu dikembalikan kepada yang punya. Menurutnya, dengan tidak mengembalikan rokok pengunjung, panitia sama saja dengan mengambil hak orang lain.
“Tapi kan kalaupun disita harusnya dibalikin lah, jangan diambil sama panitia. Untung banget mereka ya dapet rokok gratis, padahal kan rokok dapet beli kita itu, hak kita itu,” jelas Ihsan. (hafidz)