Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Bupati Beri Contoh Bayar Pajak, Target PPB 2020 Rp31,2 Miliar

KUNINGAN (MASS) – Bupati H Acep Purnama, Selasa (3/3/2020) memberikan contoh membayar Pajak Bumi dan Bangun di mobil kas keliling bank bjb yang terparkir di halaman Hotel Purnama Mulya. Bukan hanya Bupati Acep, tapi juga Wabup HM Ridho Suganda serta Sekda Kuningan Dr Dian Rachmat Yanuar.

Apa yang dlakukan oleh bupati dan para pejabat lainnya bagi dari acara  Bulan Panutan Bayar Pajak yang digelar oleh Badan Pengelolaan Pajak Daerah (Bappenda). Pada tahun 2020 taregt PBB adalah Rp31,2 miliar dengan jumlah objek pajak sebanyak kurang lebih 920.000 op.

“Sebagai bupati  yang juga sebagai wajib pajak saya ingin memberikan contoh kepada masyarakat. Meski terget besar namun kami yakin target tercapai,” ujar Acep.

Dengan meningkatnya ketetapan PBB diharapkan dapat memberi kontribusi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah dari sektor pajak, yang akhirnya akan bermuara pada meningkatnya kesejahteraan/masyarakat Kabupaten Kuningan.

Kepala Bappenda Kuningan Drs Apang Suparman MSi menerangkan, bulan panutan merupakan agenda kegiatan yang rutin dilakukan. Dengan tujuan untuk memberikan contoh dan keteladanan bagi seluruh masyarakat selaku wajib pajak di kabupaten kuningan.

Hal ini agar dapat memenuhi kewajiban membayar pajak bumi dan bangunan lebih cepat tanpa harus menunggu masa jatuh tempo. Perlu  diketahui tingkat kesadaran masyarakat Kuningan khususnya yang termasuk dalam sektor perdesaan masih sangat baik.

“Ini ditunjukkan dengan capaian realisasi PBB sektor perdesaan pada tahun 2019 mendekati angka 100 persen ‘lunas’.  Tentunya patut dipertahankan dan dikembangkan dalam masyarakat untuk pemenuhan kewajiban lainnya,” tandasnya.

Usai memberikan arahan, Bupati Kuningan secara simbolis melakukan penyerahan  daftar himpunan ketetapan pajak dan pembayaran (DHKP) dan surat pemberitahuan pajak terutang (SPPT) kepada Camat Subang dan Kuningan. Selanjutnya oleh camat diberikan kepada desa/kelurahan. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Business

KUNINGAN (MASS) – Pusat Gadai Indonesia yang ada di Kuningan, dipasangi segel oleh Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Kabupaten Kuningan, Rabu (15/11/2023) kemarin. Bukan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Naiknya Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kabupaten Kuningan, menjadi salah satu yang disoroti PMII kala berdemo dengan mendatangi Kantor Bupati,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Praktisi hukum sekaligus advokat Peradi (Perhimpunan Advokat Indonesia) Kabupaten Kuningan, Asmanul Husna SH turut menyoroti soal polemik dugaan pungutan pelamar Pabrik...

Government

KUNINGAN (MASS) – Setelah terbitnya berita biaya pengurusan mutasi di luar kwitansi, banyak warga yang kemudian turut mengomentari. Salah satunya Nining, warga Kuningan ynag...

Law

KUNINGAN (MASS) – Menanggapi ramainya kabar soal adanya bayaran mutasi kendaraan diluar yang tertulis di kwitansi, Polres Kuningan angkat bicara. Kasat Lantas Kuningan AKP...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Seorang warga Kuningan yang enggan disebut namanya, mengaku heran saat coba mutasi kendaraan yang dibelinya dari orang luar kota. Pasalnya, saat...

Government

KUNINGAN (MASS)- Setiap tahun target PAD dari pajak terus meningkat. Hal ini membuat  Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Kuningan terus melakukan berbagai terobosan untuk...

Government

KUNINGAN (MASS)- Meski banyak yang berkunjung ke pameran. Namun tidak semua tahu bahwa di salah satu stand yang ada di Pekan Raya Kuningan ada...

Advertisement