KUNINGAN (Mass) – Sejak dibukanya penjaringan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Kuningan dari Partai Gerindra pada Selasa (6/6) lalu, hingga kini baru dr Toto Taufikurohman Kosim yang mendaftarkan diri. Jika sampai waktu ditutupnya penjaringan yakni pada Senin (26/6) tak ada lagi yang mendaftarkan diri, maka dimungkinkan dr Toto calon tunggal dari Partai Gerindra Kuningan.
“Kalau sampai sekarang sih baru dr Toto yang mengambil formulir. Tapi, kita sudah sangat siap sekali menghadapi Pilkada ini, kita sudah sebar pula alat peraga partai di seluruh titik strategis,” kata Ketua Partai Gerindra H Dede Ismail SIP MSi kepada kuninganmass.com di kantornya, Minggu (11/6).
Nantinya kata Dede, setelah penjaringan itu ditutup, dilanjutkan dengan rapat pleno oleh pengurus partai untuk memunculkan nama yang bakal direkomendasi. Setelah itu, baru akan dilaporkan ke pengurus partai di tingkat DPD Jabar hingga ke DPP Partai Gerindra.
“Setelah penjaringan ditutup, kita rapat lalu hasilnya kita sampaikan ke DPD, nanti dari DPD akan mengundang kembali Bacabup yang direkomendasi DPC untuk uji kelayakan atau Fit and Proper Test. Tahapan terakhir, nanti akan langsung menemui Pak Prabowo, karena terkait dengan penjaringan ini semua yang menentukan tetap dari DPP partai,” jelasnya.
Dede sendiri mengaku sangat terbuka, jika ada niatan bagi kader partai maupun dari eksternal partai yang ingin mendaftarkan diri melalui partainya. Bahkan, Partai Gerindra tidak membatasi jumlah bakal calon yang ingin mendaftarkan diri melalui partainya.
“Saya melihat, orang yang punya kapabilitas, dedikasi, popularitas dan elektabilitas sebagai kandidat Bupati yang dianggap lebih dari saya, maka saya akan mengalah untuk memajukan kader lain. Saya legowo, karena partai ini bukan untuk pribadi, sesuai dengan sumpah kader Partai Gerindra, bahwa setiap anggota atau kader partai itu wajib mendahulukan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi,” ungkapnya.
Setelah didapatkan nama-nama Bacabup yang resmi mendaftarkan diri melalui partainya, pihaknya akan melakukan survey terhadap Bacabup tersebut yang dilakukan langsung melalui internal partai. (andri)