KUNINGAN (MASS) – Belakangan ini, muncul spanduk ucapan terima kasih pada Presiden RI Joko Widodo. Spanduk itu, tersebar di beberapa daerah, termasuk di berbagai titik di Kabupaten Kuningan.
Spanduk bertuliskan “Terima Kasih Pak Jokowi Untuk BLT, BSU dan Bantuan Sosial Lainnya” itu, mudah ditemukan seperti di sekitaran Cirendang, dan Sindangagung serta wilayah lainnya.
Bergambar Jokowi bebaju putih dengan latar dominan hijau itu, spanduk juga bertuliskan “Yes” dan “Yes Yes Yes” serta merinci “kerja” Jokowi seperti klaim “Subsidi BBM Tepat Sasaran” dan “Subsidi Untuk Rakyat Kurang Mampu”.
Mengkonfirmasi tujuan hal itu, kuninganmass menanyakan hal tersebut Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH, sebagai “bawahanya” di pemerintahan.
Acep, yang juga Ketua DPC PDIP Kabupaten Kuningan, satu naungan partai dengan Jokowi, mengatakan bahwa itu bukan soal politik. Hal itu, dijawabnya saat ditanyakan apakah spanduk itu, merupakan cara Jokowi, sesuai rumor, yang ingin masih ingin berpolitik.
“Saya rasa tidak (bukan karena Jokowi masih mau 3 periode). Teu popolitikan (hanya ucapan terima kasih biasa),” terangnya.
Dirinya menegaskan, meski spanduknya massif, kalo memang secara aturan Presiden hanya bisa 2 periode, tidak lagi harus dibahas untuk lebih dari itu.
“Kalo presiden 2 periode, ya selesai (2 periode saja),” imbuhnya. (eki)
Faseh
15 November 2022 at 10:02
Iya tp kan buat sepanduk itu kan pake uang blm lagi biyaya pasang ny, emang nya uanc siapa itu yg di pake trus siapa yg bertrimakasihnya, jangan2 uangnya dr potongan masyarakat yg dpat 😅😅😅