KUNINGAN (MASS) – Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Kuningan bakal bertanding dalam Pekan Olahraga Pemerintah Kabupaten (Porpemkab) Kuningan tahun 2022 yang diselenggarakan Dewan Pengurus Korp Pegawai Republik Indonesia (DP Korpri) Kuninngan.
Porpemkab sendiri, secara resmi dibuka Wakil Bupati H M Ridho Suganda SH M Si, Selasa (18/10/2022) kemarin di Anrimusthi Badminton Center, Jalan Pramuka, Purnawinangun – Kuningan.
Hadir dalam pembukaan kemarin, Ketua DP Korpri yanh juga menjabat Sekda, Dr H Dian Rahmat Yanuar M Si. Hadir pula, Forkopimda, Koni, serta kepala SKPD dan Camat.
Wabup Edo, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kegiatan yang digelar pertama kali ini. Kegiatan ini, lanjut Edo, diharapkan menambah gairah olahraga di kalangan ASN.
“Semoga event ini mengapresiasi ASN Kuningan yang berprestasi, berkinerja tinggi dan menopang terwujudnya visi Kuningan Maju. Kepada para peserta, saya ucapkan selamat bertanding, terus semangat dan junjung sportivitas selama bertanding,” ucapnya.
Senada, apresiasi dan pesan sportivitas juga disampaikan Ketua DP Korpri Dr H Dian Rachmat Yanuar M Si.
Adapun, dalam kegiatan ini yang dipertandingkan 4 cabang olahraga, mulai dari Senam Jabar Juara, Gerak Jalan, Bulu Tangkis dan Tenis Meja.
Dalam laporan ketua panitia Asep Irmanto, kegiatan akan berlangsung selama kurang lebih sebulan mulai dari 18 Oktober s/d 23 November 2022.
Yang mengikuti kegiatan, ada 35 peserta tunggal putra badminton, 39 pasang ganda putra badminton, 49 peserta tenis meja tunggal putra dan 14 peserta tenis meja tunggal putri.
Lalu, tenis meja ganda putra 42 pasang, tenis meja ganda putri 13 pasang, 25 grup senang, 46 gerak jalan putra, dan gerak jalan putri 18 regu. (eki)