Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Health

Anda Darah Tinggi atau Diabetes? Sekarang Ada Aplikasi Sipandu Petir

KUNINGAN (MASS) – Bagi penderita darah tinggi (hipertensi), diabetes, atau penyakit tidak menular lainnya, mulai sekarang bisa mendapatkan pelayanan deteksi dini. Pemkab Kuningan telah melaunching Sipandu Petir (Sistim Pelayanan Terpadu Tidak Menular).

Sistim ini merupakan sebuah terobosan dari Dinas Kesehatan dengan memanfaatkan teknologi informasi dalam meningkatkan pelayanan kesehatan penyakit tidak menular. Aplikasinya mudah diakses oleh masyarakat lewat ponsel.

“Kami melakukan upaya terobosan dengan memanfaatkan teknologi informasi,” ujar Kepala Dinkes, dr Hj Susi Lusiyanti MM, sekaligus penggagas program yang kini menjadi peserta Diklatpim II angkatan ke 23 di BPSDM LAN RI.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dijelaskan, pelayanan terpadu penyakit tidak menular adalah upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit tidak menular melalui pelayanan deteksi dini, monitoring dan tata laksana penyakit melalui pendekatan entry point penatalaksanaan hipertensi dan diabetes melitus.

Manajemen pengelolaan penyakit yang komprehensif, terstruktur dan terkompilasi dengan baik, sambung Susi, diharapkan dapat menurunkan tingkat kematian pada kasus covid dengan komorbid.

“Dengan begitu penggunaan anggaran negara akan lebih efektif, efisien dan akuntabel berbasis kinerja dan kemanfaatan yang tinggi,” jelasnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sipandu Petir tersebut dilaunching Kamis (28/10/2021) di Sangkan Aqua Park Bandorasa Wetan Cilimus oleh Bupati H Acep Purnama MH. Hadir juga Sekda Dr H Dian Rachmat Yanuar,  serta Dr Winantuningtyas Titi Swasanany selaku coach Diklatpim II untuk Susi Lusiyanti.

Dalam sambutannya, Acep mengungkapkan, capaian standar pelayanan minimal (SPM) bidang kesehatan khususnya pada pelayanan kesehatan penderita hipertensi dan diabetes melitus masih rendah. Kondisi ini akan berpotensi meningkatkan angka kesakitan dan angka kematian dimasa mendatang.

“Capaian SPM untuk indicator pelayanan kesehatan penderita hipertensi 2020 di Kuningan sebesar 30,59% dan indicator pelayanan kesehatan penderita diabetes sebesar 25,76%.  Kedua indicator ini adalah yang paling rendah diantara keduabelas indicator SPM yang lain, sehingga diperlukan suatu terobosan yang revolusioner untuk merubah nilai menjadi 100%,” ungkapnya. (deden)

PENJELASAN SIPANDU PETIR :

Advertisement. Scroll to continue reading.

SIPANDU PETIR (SISTIM PELAYANAN TERPADU PENYAKIT TIDAK MENULAR) ADALAH SUATU APLIKASI YANG DAPAT MEMBANTU MEMUDAHKAN MASYARAKAT MENJANGKAU PELAYANAN DALAM BERBAGAI KONDISI DAN JUGA DAPAT MEMPERMUDAH PIMPINAN DALAM MELAKUKAN PEMANTAUAN GUNA MENGAMBIL KEBIJAKAN UNTUK MENGENDALIKAN PENYAKIT TIDAK MENULAR. SISTIM INI AKAN TERINTEGRASI DENGAN APLIKASI PELAYANAN KESEHATAN RUJUKAN MAUPUN DENGAN APLIKASI PELAPORAN DITINGKAT DAERAH MAUPUN TINGKAT PUSAT. 

KONDISI YANG ADA SAAT INI:

  1. MASIH RENDAHNYA CAPAIAN SPM BIDANG KESEHATAN BERUPA PELAYANAN KESEHATAN PADA PENDERITA HIPERTENSI (30,59%) PELAYANAN KESEHATAN PADA PENDERITA DIABETES MELITUS  (25,76%)
  2. TIDAK ADA KEBIJAKAN PELAYANAN KESEHATAN TENTANG SISTEM PELAYANAN TERPADU PENYAKIT TIDAK MENULAR
  3. TIDAK ADANYA APLIKASI  KHUSUS YANG SEDERHANA TENTANG PELAYANAN KESEHATAN UNTUK PENYAKIT TIDAK MENULAR SECARA REAL TIME DAN AKURAT,

DENGAN ADANYA SUATU PROYEK PERUBAHAN DIHARAPKAN TERJADI KONDISI IDEAL :

  1. CAPAIAN SPM BIDANG KESEHATAN DENGAN INDIKATOR HIPERTENSI DAN DIABETES MELITUS HARUS 100%
  2.  TERSEDIANYA SISTEM PELAYANAN TERPADU UNTUK KASUS PENYAKIT TIDAK MENULAR SECARA  REAL TIME DAN AKURAT.
  3. TERDAPAT APLIKASI KHUSUS UNTUK PELAYANAN KESEHATAN BAGI PENDERITA PENYAKIT TIDAK MENULAR YANG SEDERHANA, MURAH, CEPAT, AMAN, TERINTEGRASI, DAN AKUNTABEL
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Health

KUNINGAN (MASS) – Dari total 37 puskesmas yang ada di Kuningan, 25 puskesmas tidak perlu setor ke kas daerah. Pasalnya, puluhan puskesmas tersebut sudah...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Disamping Covid-19, terdapat penyakit lain yang membahayakan yaitu TBC (Tuberculosis). Pada 2021 ini di Kuningan kasusnya mencapai ribuan. Data ini diungkapkan...

Health

KUNINGAN (MASS) – Evaluasi terhadap pelayanan puskesmas di Kuningan terus dilakukan. Kali ini, seluruh puskesmas di kota kuda ini tengah berproses dalam rangka re-akreditasi...

Health

KUNINGAN (MASS) – Dalam upaya menekan angka stunting di Kuningan, Dinas Kesehatan melibatkan sektor swasta. Bertempat di Panggung Budaya Resort Prima Sangkanhurip, Rabu (13/10/2021),...

Government

KUNINGAN (MASS) – Meski setiap penyelenggara negara wajib memberikan laporan harta kekayaannya, termasuk PNS, ternyata tidak semua dapat dilihat dalam laporan. Setidaknya, dari penelusuran...

Advertisement