Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Anak Yatim Sumringah, Diajak Outbound dan Berenang Oleh Husnul Khotimah

KUNINGAN (MASS) – Dalam semangat Muharam dan kepedulian, Yayasan Husnul Khotimah Kuningan bekerja sama dengan HK Peduli dan Grage Resort menggelar kegiatan “Outbound & Renang Ceria Bersama Anak Yatim”, Sabtu (29/7/2023) ini di Hotel Grage Sangkan.

Dalam acara tersebut, nampak dihadiri oleh Ketua Umum Yayasan Husnul Khotimah Kuningan KH Mu’tamad Lc M Pd Al Hafidz, Ketua 1 YHK H Maman Kurman SH, Kadiv Huda H Sanwani SH, dan Kadiv HRD, H Imam Nur Suharno M Pd.

Kegiatan Outbound Ceria ini diikuti oleh 101 anak yatim dari 10 desa sekitar Pondok Pesantren Husnul Khotimah 1 Maniskidul dan Husnul Khotimah 2 Pancalang, yaitu Maniskidul, Sembawa, Peusing, Sayana, Sangkanherang, Manislor, Sindangbarang, Pancalang, Tajur Buntu, dan Sumbakeling.

Ketua Yayasan Husnul Khotimah KH Mu’tamad M Pd, dalam sambutannya menginspirasi para yatim dengan pesan semangat untuk belajar dan percaya diri dalam menggapai cita-cita.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kisah inspiratif Nabi Muhammad SAW yang menjadi pemimpin dunia meski dilahirkan sebagai yatim,” ujarny mencontohkan.

Pengurus HK (Husnul Khotimah) Peduli, Zaenal Asikin, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar anak yatim, serta berbagi kebahagiaan dengan mereka.

Selain kegiatan outbound dan renang, para yatim juga menerima paket santunan sebagai bentuk perhatian dari Yayasan Husnul Khotimah dan HK Peduli.

“Kegiatan outbound ini, kami isi dengan berbagai macam permainan ketangkasan yang bertujuan untuk menambah percaya diri dan pengalaman berpetualang di alam, menambah keberanian, semangat gotong royong, serta kemandirian anak-anak yatim piatu,” ujar Zaenal Asikin.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, anak-anak yatim menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti berbagai aktivitas, seperti flying fox, games outbond, panahan, dan berenang.

Hal tersebut, direspon baik oleh para peserta yatim. Salah satunya, Alya. Ia mengaku merasa sangat senang karena ini merupakan kali pertama ia mengikuti kegiatan outbound.

“Alhamdulillah, saya senang sekali karena baru pertama kali mencoba flying fox, dan lain kali saya ingin mencoba lagi permainan ini,” ucapnya penuh semangat.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Di akhir, ia berharap kegiatan ini dapat memberikan pengalaman berharga dan kebahagiaan bagi para anak yatim serta memperkuat ikatan kebersamaan di antara mereka. (eki)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Religious

KUNINGAN (MASS) – Tahun 2024 ini Yayasan Husnul Khotimah tepat menginjak usia yang ke-30. Di usia yang matang, lembaga pendidikan yang bertempat di Jalaksana...

Education

KUNINGAN (MASS) – Dalam rangka memperingati Milad ke-22 Yayasan Pendidikan Islam Al-Multazam Husnul Khotimah, seluruh civitas yayasan dan keluarga besar Alm. H. Sahal Suhana,...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Pada Kamis (2/5/2024) kemarin, Yayasan Husnul Khotimah Kuningan menggelar kegiatan ziarah kubur untuk mengenang perjuangan para pendiri yang sudah wafat. Ziarah...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 49 santri MA Husnul Khotimah, lolos ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2024. ...

Education

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah baru menggelar Tes Penerimaan Santri Baru (PSB) yang ke-31 untuk TP. 2024/2025 secara serentak di berbagai daerah,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan menggelar aksi solidaritas sebagai bentuk dukungan terhadap rakyat Palestina yang saat ini mengalami konflik yang berlarut-larut....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kemarau panjang dan mengancam kekeringan, membuat banyak warga di beberapa wilayah kesulitan air bersih atau air baku. Hal itulah yang membuat...

Education

KUINGAN (MASS) – MTs Husnul Khotimah 2 Kuningan berhasil mengukuhkan diri menjadi “raja” futsal se-Ciayumajakuning. Pasalnya, tim-tim yang dikirim Mts Husnul, berhasil jadi juara...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 388 santri kelas 9 MTs Husnul Khotimah Nampak sumingah setelah dinyatakan lulus. Mereka, terlihat syahdu saat mengikuti Tarqiyatul Marhalah (Tamar...

Education

KUNINGAN (MASS) – Ulama kenamaan yang juga petinggi MUI pusat, KH Muhammad Cholil Nafis Lc Ph D, nampak datang ke Yayasan Pondok Pesantren Husnul...

Education

KUNINGAN (MASS) – Santri dari Pondok Pesantren Husnul Khotimah menunjukkan keunggulannya dalam Lomba Horsebow Series II yang digelar di lokasi Lomba Global Mandiri Patrol...

Education

KUNINGAN (MASS) – Ribuan massa, nampak menjadi peserta jalan sehat yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Milad ke-29 Pondok Pesantren Husnul Khotimah, Desa Maniskidul, Kecamatan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Bakal Calon Presiden RI Anies Rasyid Baswedan, memuji santri Husnul Khotimah Kuningan sebagai pelajar yang berani. Hal itu, diutarakannya saat datang...

Education

KUNINGAN (MASS) – Berkomitmen memberikan dukungan maksimal bagi santri-santrinya dalam mempersiapkan seleksi masuk perguruan tinggi, Pondok Pesantren Husnul Khotimah kembali mengadakan University Expo. Bekerja...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Husnul Khotimah (STISHK) Kuningan untuk pertama kalinya menggelar acara wisuda sarjana, Sabtu (24/12/2022) kemarin. Wisuda perdana ini...

Religious

KUNINGAN (MASS) – Pada hari Jumat (9/12/2022) kemarin siang, yayasan Husnul Khotimah Kuningan memberangkatkan para pegawainya untuk umrah. Setidaknya, ada 11 pegawai bagian SDM...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Tim media dari Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan, melakukan kunjungan ke kantor-kantor media massa, salah satunya Kuninganmass.com di Jalan Moh Yamin,...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Pondok Pesantren Husnul Khotimah, melalui HK Peduli baru saja menyalurkan bantuan untuk korban bencana alam gempa di Kabupaten Cianjur, Kamis (24/11/2022)...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Dalam kehidupan sosial, ada hal yang dapat merusak sendi kehidupan masyarakat, yaitu penyakit dengki. Dengki atau hasad kata Imam al-Ghazali adalah...

Education

KUNINGAN (MASS) – MTs Husnul Khotimah 2 terpilih sebagai Penerima Piagam Penghargaan Sekolah Adiwiyata Kabupaten Kuningan tahun 2022. Penyerahan penghargaan Sekolah Adiwiyata dilakukan secara...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Husnul Khotimah Peduli (HK Peduli) menyalurkan bantuan untuk Palestina melalui Gazza Desteg Dertegie (Lembaga Kemanusiaan Gaza) Perwakilan Turki untuk kesehatan dan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Husnul Khotimah Peduli, Lembaga sosial Yayasan Husnul Khotimah Kuningan kembali berbagi dengan menyalurkan sebanyak 216 bingkisan lebaran untuk Anak Yatim dan Guru...

Education

KUNINGAN (MASS) – Anggota Koramil 1514/Mandirancan melaksanakan kegiatan pembekalan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) bagi siswa kelas 8 Ponpes Husnul Khotimah 2 Desa Pancalang, Kecamatan Mandirancan,...

Education

KUNINGAN (MASS) – Proses Karantina yang dilaksanakan Ponpes Husnul Khotimah berbuah manis. Data terbaru, santri yang sembuh bertambah 112 orang. “Alhamdulillah, atas izin Allah...

Education

KUNINGAN (MASS) – Angka kesembuhan santri Ponpes Husnul Khotimah dari terjangan corona cukup signifikan. Setelah kemarin sembuh 145 orang, kini bertambah 131 orang. “Alhamdulillah,...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Setelah dipanggil Badan Kehormatan (BK) DPRD Kabupaten Kuningan, Yayasan Husnul Khotimah menyebut tidak mau intervensi lebih jauh masalah yang sedang jadi...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Presiden Ikatan Alumni Husnul Khotimah (Islah) Luthfi Tian Wibrianto menyebut pihak alumni tidak ingin kasus Zul terlalu berlarut-larut. Dirinya, menyebut pihak...

Education

KUNINGAN (MASS) – Prosesi pemulangan santri Husnul Khotimah sudah sekitar 1.800 orang atau 50 persen. Hal itu diutarakan Camat Jalaksana Toni Kusumanto, saat melakukan...

Advertisement
Exit mobile version