KUNINGAN (MASS)- Memasuki bulan Juni kasus kasus positif covid-19 bukannya turun tapi justru naik. Kenaikanya tidak tanggung-tangung adalah 95 orang.
Kenaikan dalam jumlah besar ini seolah mengulang kasus pada bulan Mei yang pernah mencapai 109 orang.
Sementata itu, disaat positif melonjak yang sembuh justru hanya delapan orang. Sedangkan yang meninggal ada tiga orang.
Menurut juru bicara crisis center kuningan Agus Mauludin SE, dengan kenaikan 95, maka kasus positif covid-19 yang semula 6.079 orang menjadi 6.174.
Adapun rinciannya dari 6.079 itu adalah dikarantina 467 orang. jumlah meninggal 144 naik tiga. Sedangkan untuk kasus sembuh 5.563 naik delapan orang.
Untuk kasus reaktif sebanyak 1.001, rinciannya adalah 0 karantina, 46 meninggal dan 955 orang sembuh.
Sementara untuk probable atau kemungkinan covid-19 sebanyak 59 orang, dengan rincian 8 karantina, 10 meninggal dan 41 sembuh.
Kemudian, kontak erat 7.296 orang dengan rincian 580 karantina dan 6.716 sembuh.
Selanjutnya, total kasus covid-19 dari awal Maret 2020-Juni 2021 mencapai 17.083, dengan rincian 1.185 karantina, 200 meninggal dan 15.798 sembuh.
Khusus untuk kasus meninggal kini mencapai angka 197 orang. Adapun rinciannya reaktif 46, probable 10 dan positif 141 orang. (agus)