Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Ratusan Mahasiswa PGSD Belajar Soal UKS

KUNINGAN (Mass) – Sedikitnya 203 mahasiswa semester IV jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP Universitas Kuningan mengikuti pelatihan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) di Gedung Student Centre Uniku, Sabtu (30/4). Pelatihan yang digelar Program Studi (Prodi) PGSD FKIP Uniku kali kedua ini, dihadiri langsung Dekan FKIP Uniku, Dr Anna Fitri Hindriana MSi, Sekretaris Prodi PGSD, Arrofa Acesta MPd serta para narasumber dari Dinas Kesehatan dan PMI Kabupaten Kuningan.

“Kegiatan pelatihan UKS ini merupakan yang kedua kalinya kami selenggarakan. Alhamdulillah, pelatihan sekarang diikuti sebanyak 203 mahasiswa semester empat khusus Prodi PGSD saja,” ucap Sekretaris Prodi PGSD, Arrofa Acesta MPd kepada awak media usai acara pelatihan.

Menurutnya, tujuan diadakan pelatihan ini untuk mengetahui  dan memahami tentang unsur-unsur kegiatan UKS, dan adanya keterkaitan yang erat antara dunia pendidikan dengan kesehatan.

“Dimana, prestasi siswa itu salah satu penyokongnya adalah dari kesehatan. Dengan kebersihan lingkungan yang bersih akan dapat meningkatkan prestasi siswa,” katanya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pihaknya berharap, kedepan setelah lulus dan menjadi pembina UKS, mahasiswa PGSD bisa lebih mengetahui ruang lingkup UKS dan mampu menerapkan teori-teori dan materi dari pelatihan ini, sekaligus mampu mempraktekan dalam kehidupan sehari-hari. (andri)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement