KUNINGAN (MASS) – Musik dangdut memang memiliki tempat tersendiri bagi para peminatnya. Saking populernya, selain banyak diputar di tempat ‘hajatan’ atau kendaraan umum, juga banyak digelar kompetisinya, baik itu daerah hingga tingkat nasional.
Salah satu ajang yang saat ini sedang digelar adalah festifal dangdut milenial. Meski diawal audisi dilakukan secara virtual, ajang yang satu ini merupakan ajang besar yang cakupannya nasional. Audisi ini, digelar salah satu TV Nasional, MNCTV.
Audisi yang diikuti ratusan peserta itu, hingga kini masih berjalan bahkan sudah memasuki 30 besar. Salah satu yang masih bertahan adalah putri terbaik asal Kuningan, Nisa Nur Fadilah.
“Aku baru pertama kali ikut audisi ini, ada rasa takut dan gak percaya diri. Soalnya suara yang lain bagus-bagus semua,” kata Nisa beberapa waktu lalu.
Wanita kelahiran Kuningan 14 Juni 2005 ini mengatakan alasan dirinya ikut audisi, karena ingin menjadi penyanyi profesional dan mengenalkan dangdut dikalangan milenial.
Saat ini, Nisa mengatakan sedang berjuang untuk dapat masuk ke babak 20 besar dan berharap ia bisa lolos sampai babak eliminasi yang nantinya akan disiarkan langsung di MNCTV.
“Saya berharap dapat lolos dalam babak ini agar dapat memperknalkan dangdut di ajang nasional, serta mengharumkan juga nama Kuningan,” papar Nisa yang juga Siswi SMK 1 Muhamadiyah Kuningan.
Rencananya, audisi akan berlanjut pada Rabu (10/2/2021) ini. Nisa berada di gruf 3 zona up beat.
Perempuan yang tahun ini menginjak usia 16 itu akan menghadapi kompetitornya dari berbagai kota seperti Riau, Malang, Cianjur, Pekanbaru hingga Jawa Tengah. (eki)