Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Anything

Hari Pangan Sedunia, Gelar Operasi Makan Gratis

CIREBON (MASS) – Tepat pada Jumat (16/10/2020) kemarin diperingati sebagai Hari Pangan Sedunia, hal itu sesuai dengan hari berdirinya Asosiasi Pangan dan Pertanian Organisasi Persatuan Bangsa-Bangsa (FAO) pada tanggal tersebut di tahun 1945.

Tahun ini, Hari Pangan Sedunia di tengah pandemi. Masyarakat hampir di seluruh dunia terkena dampaknya, akibatnya angka kemiskinan terus meningkat.

Karena itu, lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) memperingatinya dengan menggalakkan program berbagi pangan, salah satunya Operasi Makan Gratis (OMG) di hari Pangan Sedunia.

“Hari ini, kami berbagi paket makanan siap saji kepada anak-anak di Pesantren Yatim Az Zahriyah, Kesambi dan menyapa para pekerja harian seperti tukang becak, pemulung dan lainnya di sekitaran kota Cirebon, ” ujar Staf Program ACT Corebon Tawwaba, setelah kegiatan.

Pada kuninganmass.com, Tawabba menyebut masih banyak yang kesulitan memenuhi kebutuhan makan. Karenanya, OMG, program yang sudah dijalankan sejak awal pandemi, terus dilanjutkan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Sampai hari ini terus dilanjutkan secara rutin karena dampak pandemi yang belum ada tanda akan berakhir,” sebutnya.

Salah satu penerima manfaat OMG, Ibu Amina. Seorang ibu yang berkegiatan sehari-harinya memulung barang bekas di sekitaran Terminal Harjamukti.

Ibu Amina adalah seorang single parent dengan 4 anak, 3 anaknya masih bersekolah. Dengan kondisi saat ini, bukan hanya anaknya tidak bisa ikut daring sekolah karena tak memiliki gawai, untuk makan saja masih dirasanya sangat sulit.

“Di Hari Pangan ini, kita yang masih diberi kelapangan rezeki, mari dukung program Operasi Makan Gratis dan Operasi Pangan lainnya, dengan berdoansi melalui kanal cirebon.indonesiadermawan.id, ” ajak Tawwaba. (eki)

Advertisement. Scroll to continue reading.

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Anything

KUNINGAN (MASS) – IPPMK (Ikatan Pelajar Pemuda Mahasiswa Kuningan) Kabtabek berkolaborasi dengan Sirung Waluh, Kelompok Petani Muda Kuningan baru saja mennggelar webinar untuk memperingati...

Government

KUNINGAN (MASS) – Peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-39 tahun 2019 tingkat Kabupaten Kuningan dilaksankan pada hari Kamis (31/10/2019) di Lapangan Pandapa Paramartha Kuningan....

Advertisement