KUNINGAN (MASS)- Untuk mengenalkan visi misi maupun program-program setiap calon pemimpin kepala daerah harus mempunyai hubungan emosional antara warga dan calon pemimpinya. Tujuannya untuk lebih mengenal satu sama lain.
Hal itulah yang menginspirasi Calon Wakil Bupati Kuningan No urut 3 Ridho Suganda untuk selalu turun ke bawah mendengar, mengenali dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh para pemilihnya, atau warga Kuningan khususnya.
Begitu dilakukan di Desa Silebu, Kecamatan Pancalang. Tepatnya di Kampung Parenca Rt 1 Rw 2. Putra bungsu Bapak Pembangunan Kuningan tersebut, terjun ke masyarakat guna menyerap aspirasi warga sekaligus menyampaikan visi misinya.
Ratusan warga yang rela lama menunggu, pun tetap menyambut hangat Cawabup Nomor Urut 3 ini. Bahkan beberapa perwakilan dari warga tidak sungkan untuk bercengkrama berfoto selfie, lalu mencurahkan harapannya kepada kepada Ridho Suganda jika terpilih menjadi Wakil Bupati Kuningan.
“Saya berharap jika Pak Ridho terpilih, bisa lebih memperhatikan nasib warga disini. Terus terang kami senang Pak Ridho menyapa kami. Semoga pasangan Acep-Ridho menang,” tandas Jojo, tokoh masyarakat Desa Silebu, Minggu (1/4/2018).
Cawabup Ridho Suganda menyambut baik saran pendapat dan aspirasi para warga. Dengan penuh semangat dan keyakinan menyerap semua aspirasi yang disampaikan warga, Ia berkomitmen akan memperhatikan sekaligus mendukung apapun gagasan warga Desa Silebu untuk Kuningan lebih baik.
Ridho kemudian mengajak kepada warga untuk berpartisipasi dalam Pilkada Serentak 2018. Ia pun menghimbau kepada warganya untuk berpolitik cerdas dan turut mencoblos di Pilkada Serentak 2018.
“Jika kami terpilih nanti semua aspirasi warga ini akan menjadi inspirasi kami dalam proses rencana pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Yang pasti semua aspirasi warga yang masuk, akan kami perjuangkan,” tandas Ridho.
Ridho juga mengajak warga untuk menjadi pemilih cerdas serta menghindari money politik serta turut mensukseskan pilkada 2018. “Jadikan pilkada sebagai moment memilih pemimpin berkualitas,” tandasnya. (agus)