KUNINGAN — Kabar gembira untuk masyarakat Kuningan. Gerakan Pangan Murah (GPM) di Kuningan tak hanya menjadi berkah bagi warga setempat, tetapi juga terbuka bagi siapa saja, tanpa syarat kupon atau KTP. Kini, semua orang bisa berburu kebutuhan pokok dengan harga ramah di kantong, membawa semangat Ramadhan yang penuh berkah.
Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Kadiskatan) Kuningan, Dr. Wahyu Hidayah, M.Si., saat dikonfirmasi melalui WhatsApp pada Jumat (14/3/2025).
“Boleh ikut belanja, tidak pakai kupon dan tidak perlu menunjukkan KTP. Semua warga boleh belanja,” ujarnya.
Pernyataan tersebut menjadi kabar baik bagi masyarakat sekitar Bandorasa Kulon yang ingin memanfaatkan momen GPM. Melalui kebijakan itu, siapa pun bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga miring, tanpa persyaratan administrasi yang rumit.
GPM merupakan bagian dari program DIRAHMATI (Diskon Ramadhan Hemat Tahan Inflasi) yang bertujuan menjaga stabilitas harga pangan, memastikan stok melimpah, dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan selama bulan Ramadhan. Program itu juga menjadi solusi nyata menghadapi potensi lonjakan harga bahan pokok menjelang hari raya.
Melalui konsep pasar murah yang inklusif ini, Wahyu berharap, program GPM tidak hanya membantu warga setempat, tetapi juga memperluas manfaatnya ke masyarakat Kuningan secara keseluruhan.
“Semoga semua warga bisa merasakan manfaatnya dan Ramadhan tahun ini lebih berkah,” tutupnya.
Masyarakat Kuningan bisa langsung datang ke lokasi GPM untuk memborong berbagai komoditas mulai dari beras, minyak goreng, telur, hingga sayur-mayur lokal. Pantau terus jadwal GPM di desa-desa lainnya dan jangan lewatkan kesempatan belanja hemat untuk menyambut hari raya dengan tenang dan bahagia. (argi)
