KUNINGAN (MASS) – Kamis (16/11/2023) malam ini, warga Kecamatan Cidahu khususnya Desa Legok dan Desa Cieurih, dibuat geger atas penemuan mayat yang kemudian dilaporkan ke aparat setempat.
Mayat sendiri, ditemukan di Sungai Citarik, perbatasan dua desa tersebut oleh Kaswa (72) warga Dusun Puhun Desa Legok. Ia baru melapor malam ini ke Lurah setempat.
Keterangan itu, disampaikan Kasipem Desa Legok Wawan Mardiansyah. Pada kuninganmass, ia membenarkan penemuan tersebut.
“Pami TKP mah Desa Cieurih masukna berbatasan sareng Legok (TKP masuknya Desa Cierih berbatasan dengan Desa Legok),” ujarnya.
Korban sendiri, diperkirakan adalah Juana, warga Nanggela yang sudah ber-KTP Jakarta. Korban diketahui ODGJ, dan sempat hilang 12 hari.
“Aya kesamaan ti baju (ada kesamaan dari baju),” ujarnya sembari memperlihatkan pakaiah korban sebelum hilang.
Pemakaman sendiri, dilakukan malam ini juga di Nanggela. Hal itu, juga dibenarkan Polsek Cidahu melalui Bhabinkamtibmas Bripka Rudianto.
“Iya (ditanganinya oleh) INAFIS Polres (Kuningan). (Penemuan) Iya di sungai. Jenazah sudah dibawa ke rumah keluarganya di Desa Nanggela,” ujarnya.
Sebelumnya, video penemuan dan evakuasi mayat beredar di media sosial. Tampak, mayat di sungai berada di sekitaran tumpukan daun dan plastik hingga terlihat agak samar keberadaanya. (eki)