KUNINGAN (MASS)- gerakan vaksinasi terus digenjot menjelang pembelajaran tatap muka 100%. hal tersebut dilaksanakan oleh MI Plus an-Nur Mangari Lebakwangi.
Gerakan vaksinasi tersebut menyasar peserta didik usia 6-11 tahun, Vaksinasi sendiri merupakan kerjasama antara Polres Kuningan dengan MI Plus An-Nur, adapun jenis vaksin yang diberikan adalah Sinovac
Peserta vaksinasi terdiri dari Siswa MI Plus An-Nur sebanyak 323 siswa. kemudian dari polsek se-kabupaten Kuningan masing-masing 25 siswa SD/MI sehingga total siswa yang di vaksin sebanyak 557 siswa.
kegiatan tersebut pun tetap menerapkan protocol kesehatan yang ketat, hadir pada kegiata itu Wakapolres Kuningan, Danramil lebakwangi, Plt Camat lebakwangi, Kapolsek lebakwangi dan Kepala puskesmas Manggari
kepala MI Plus An-Nur Asep Saepullah SPdI menyampaikan kegiatan ini merupakan bentuk ikhtiar untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Apalagi saat ini sudah mulai ada varian baru, vaksinasi ini diharapkan mampu mencegah adanya penyebaran dilingkup siswa.
“Kami menyambut baik langkah pemerintah yang akan menetapkan pembelajaran tatap muka 100%, anak-anak kami perlu pembelajaran tatap muka,” jelasnya.
Karena bagaimanapun pembelajaran tatap muka adalah pembelajaran terbaik, learning lost telah menjadi masalah bersama bagi dunia pendidikan.
Diharapkan dengan akan diberllakukannya pemebeajaran tatap muka hal tersebut bisa dikikis bersama, dan semua harus siap menghadapi pembelajaran tatap muka 100% salah satunya adalah gerakan vaksinasi ini. (agus)