KUNINGAN (MASS)- Namanya mudah diingat yakni Wahyu Hidayah. Orangnya ramah dan badannya pun terbilang besar.
Ia lahir di Brebes Provinsi Jateng. Wong Brebes ini tidak menyangka bakal menjadi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kuningan.
Pada Rabu Wahyu dilantik oleh Bupati Acep Purnama bersama dengan tiga pejabat lainnya. Bagi Wahyu pelantikan ini seolah penundaaan dari pelantikan pada 2 April 2020.
Pasalnya, pada saat itu ia digadang-gadang bakal terpilih menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup. Namun, Allah belum mengijinkan dan baru pada 2 Desember 2020 ia dilantik.
Bagianya setiap orang punya garis tangan sehingga setiap orang hanya berusaha semaksimal mungkin dan selama ini ia melakukan hal itu.
“Mimpi pun tidak saya menjadi Kadis. Saya terlahir dari keluarga petani bawang. Bapak meninggal ketika saya kecil dan ibu mendidik saya hingga sukes seperti ini,” ujar ayah dua anak ini.
Wahyu mengaku, pertama kali dianggat PNS di Kementrian Kehutanan pasca ia lulus dari IPB. Pertama kali ditugaskan di Cirebon.
Waktu sekitar 99-an gaji PNS masih kecil dan ia berjuang hidup di Cirebon. Ternyata ia memutuskan pindah dan mendapatkan jodoh orang Kuningan.
Setelah pindah ke kota kuda karir Wahyu mulai meningkat dan puncaknya ketika di Bappeda menjadi Kabid. Dari Kabid di Bappeda ia diangkat menjadi Kabag Humas.
Orangnya yang supel ditambah mengetahui dunia mendia, membuat ia cepat akrab. Disisi lain ia pun banyak membuat terobosan sehingga beberapa kali Pemkab Kuningan meraih penghargaan.
“Saya selalu berusaha membuat terobosan karena ingin meninggalkan jejak,” sebutnya.
Terkait, menjadi salah satu kadis termuda dalam sejarah Wahyu membenarkan, tapi yang lebih muda adalah Sekda dan Kepala BPKAD Kuningan.
“Pak Opik 39 tahun. Begitu juga Pak Sekda. Kalau saya mah 43 tahun. Saya bersykur diusia muda diberi kepercyaan oleh Pak Bupati, semoga saya amanah dan memberikan kemajuan,” jelasnya.
Banyak pihak merasa yakin dengan modal selama ini bekerja di Setda khususnya di Bidang Kehumasan, Wahyu bisa memimpin di Diskominfo dan menjadikan dinas terus corong infromasi.
“Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang banyak mendokan saya, semoga Allah membalas kebaikan,” ujarnya. (agus)