KUNINGAN (MASS)- Setelah beberapa hari kasus kenaikan positif covid-19 selalu tiga digit, untuk update Minggu kenaikan hanya 49 orang.
Tentu sangat menyengkan ditengah kasus yang terus naik. Sedangkan jumlah pasien sembuh ikut naik 83 orang.
Semenatara itu untuk kasus meninggal naik 13 orang sehingga selama 11 hari ada 142 orang. Jumlah yang cukup tinggi dalam kurun waktu 11 hari.
Menurut Juru Bicara Crisis Center Kabupaten Kuningan Agus Mauludin SE, dengan kenaikan 49 , maka kasus positif covid-19 yang semula 11.876 orang menjadi 11.925.
Adapun rinciannya dari 11.925 itu adalah dikarantina 3.691 orang. Jumlah meninggal menjadi 404 naik 13 orang. Sedangkan untuk kasus sembuh 7.830 atau naik sebanyak 83 orang.
Untuk kasus reaktif sebanyak 1.001, rinciannya adalah 0 karantina, 46 meninggal dan 955 orang sembuh.
Sementara untuk probable atau kemungkinan covid-19 sebanyak 104 orang, dengan rincian 16 karantina, 12 meninggal dan 76 sembuh.
Kemudian, kontak erat 9.528 orang dengan rincian 1.613 karantina dan 7.915 sembuh.
Selanjutnya, total kasus covid-19 dari awal Maret 2020-Juli 2021 mencapai 25.193, dengan rincian 5.364 karantina, 462 meninggal dan 19.367 sembuh.
Khusus untuk kasus meninggal kini mencapai angka 462 orang. Adapun rinciannya reaktif 46, probable 12 dan positif 404 orang.(agus)