KUNINGAN (MASS) – Minimnya kesadaran warga Kuningan dalam menerapkan protokol kesehatan, membuat kasus covid-19 di Kabupaten Kuningan tidak pernah turun. Begitu juga dengan update Kamis (20/5/2021) kasus naik 11.
Sementara jumlah sembuhnya bertambah 15 orang. Sedangkan kasus meninggal tidak terjadi kenaikan.
Menurut Juru Bicara Crisis Center Kuningan Agus Mauludin SE, dengan kenaikan 11 orang, maka kasus positif covid-19 yang semula 5.729 orang menjadi 5.740.
Adapun rinciannya dari 5.740 itu adalah dikarantina 519 orang. Jumlah meninggal 137 orang. Sedangkan untuk sembuh 5.088 naik 15 orang.
Untuk kasus reaktif sebanyak 1.001, rinciannya adalah 0 karantina, 46 meninggal dan 955 orang sembuh.
Sementara untuk probable atau kemungkinan Covid-19 sebanyak 55 orang, dengan rincian 8 karantina, 10 meninggal dan 37 sembuh.
Kontak erat 6.968 orang dengan rincian 258 karantina dan 6.510 sembuh. Adapun total kasus covid-19 dari awal Maret 2020-Mei 2021 mencapai 16.285 dengan rincian 822 karantina, 193 meninggal dan 15.270 sembuh.
Khusus untuk kasus meninggal kini mencapai angka 193 orang. Adapun rinciannya reaktif 46, probable 10 dan positif 137 orang. (agus)