KUNINGAN (MASS)- Memasuki pertengahan bulan kasus covid-19 di Kabupaten Kuningan tetap naik.
Untuk update Kamis (15/7/2021) kenaikan positif sebanyaknya 62 orang. Untuk pasien sembuh meningkat dalam tiga hari ini, dan untuk hari ini sebanyak 89.
Sementara itu, untuk kasus meninggal naik delapan orang, maka selama 15 hari ada 199 orang. Hal ini harus terus diwaspadai oleh warga.
Menurut Juru Bicara Crisis Center Kabupaten Kuningan Agus Mauludin SE, dengan kenaikan 62 , maka kasus positif covid-19 yang semula 12.116 orang menjadi 12.178.
Adapun rinciannya dari 12.178 itu adalah dikarantina 2.833 orang. Jumlah meninggal menjadi 461 naik naik delapan orang. Sedangkan untuk kasus sembuh 8.884 atau naik sebanyak 89 orang.
Untuk kasus reaktif sebanyak 1.001, rinciannya adalah 0 karantina, 46 meninggal dan 955 orang sembuh.
Sementara untuk probable atau kemungkinan covid-19 sebanyak 117 orang, dengan rincian 21 karantina, 14 meninggal dan 82 sembuh.
Kemudian, kontak erat 9.528 orang dengan rincian 1.225 karantina dan 7.915 sembuh.
Selanjutnya, total kasus covid-19 dari awal Maret 2020-Juli 2021 mencapai 25.465, dengan rincian 4.118 karantina,521 meninggal, dan 20.826 sembuh.
Khusus untuk kasus meninggal kini mencapai angka 521 orang. Adapun rinciannya reaktif 46, probable 14 dan positif 461 orang.(agus)
Pingback: Update Jumat 16 Juli: Positif Naik 39, Sembuh 42, Meninggal Bertambah Enam Orang – Kuningan Mass