Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Incident

Terima Kasih! Jalan Cipasung-Subang Sudah Normal

KUNINGAN (MASS) – Perjuangan tanpa lelah dari petugas gabungan yang terdiri dari pihak BPBD Kuningan, TNI, Polri, aparat desa, kecamatan dan masyarakat dalam memberishkan matarial longsor membuat kendaraan roda empat bisa melintas. Proses pembersihan hingga jam 01.19 WIB.

Tentu beresnya penangan akses jalan membuat warga sumringah karena aktivitas mereka tidak terganggu. Pasalnya, jalan ini merupakan yang terdekat ke Kuningan .

“Kalau jalan teruputus di Cantilan kami bisa terisolir karena kalau memutar ke Ciwaru terlalu jauh. Saya ucapkan kepada semua pihak terimakasih karena berkat kerja keras kami bisa kembali beraktivitas,” ujar Suhirman warga setempat.

Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Agus Mauludin SE mengatakan, akses Jalan Cipasung-Subang yang tertutup longsoran, pada Rabu (26/12/2018) jam 01.19 WIB sudah terbuka dan dapat dilalui baik KR 2 maupun KR 4.

“Penanganan lebih lanjut akan di lasanakan Rabu pagi. Mudah-mudahan tidak ada longsor lagi,” ujarnya.

Sekedar mengingatakan, longsor di Jala Raya Cipasung-Subang Blok Honje Dusun Belah Desa Cantilan Kecamatan Selajambe yang terjadi jam 15.30 WIB itu ternyata ada dua titik. Dua titik itu tidak berjauhan.

Yang pertama panjang 10 meter, lebar 5 meter . Sedangkan yang kedua panjang 15 meter, lebar 10 meter dengan ketinggian tanah longsor 1 meter lebih.

“Alhamdulillah sudah bisa dilewati kendaraan roda dua pada saat menjelang magrib. Kami membersihkan material menggunakan beko,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Agus Mauludin SE, Selasa malam (25/12/2018).

Diterangkan, masyarakat, aparat desa dan Kecamatan, TNI, Polri dan BPBD membuat saluran air. Lalu, pembersihan material longsoran untuk KR 2 dan pemasangan rambu bahaya longsor.

“Kami targetkan malam ini kendaraan mobil bisa melintas. Saat ini pembersihan terus dilakukan. Hujan sendiri sudah reda sejak 17.00 WIB,” ujar Agus lagi. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Headline

KUNINGAN (MASS) – Akses yang menghubungkan Cipasung – Subang, terpaksa dialihkan sementara karena 4 titik longsor yang terjadi sepanjang jalur tersebut. Ke-4 titik yang...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Waspadalah! Itulah kalimat yang tepat bagi warga yang sering melintas di wilayah selatan Kuningan. Pasalnya, nyaris setiap hari selalu dilanda longsor. Seperti...

Advertisement